Dua Kapolsek Polres Konawe Berganti

413
Dua Kapolsek Polres Konawe Berganti
SERTIJAB - Kapolres Konawe AKBP Muhamad Nur Akbar memimpin acara sertijab pergantian dua Kapolsek, Senin (26/3/2018). Dua Kapolsek yang diganti yakni Kapolsek Bondoala dan Wonggeduku. (Dedy Finafiskar/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, UNAAHA – Dua jabatan Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) lingkup Polres Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) mengalami perubahan. Seremoni serah terima jabatan (sertijab) dilaksanakan Senin (26/3/2018) di Polres Konawe.

Kapolsek yang berganti yakni Iptu La Ode Arsangka yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Bondoala kini digantikan AKP Muhamad Alka yang sebelumnya menjabat sebagai Panit 4 PJR Ditlantas Polda Sultra. Sedangkan Arangka sendiri mengisi posisi baru sebagai Panit 1 Ditkrimsus Polda Sultra.

Sementara Kapolsek Wonggeduku yang sebelumnya dijabat Ipda Hermanto kini digantikan Ipda Sarif yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Wabula. Ipda Hermanto sendiri mengisi jabatan baru sebagai Kapolsek Abeli.

BACA JUGA :  Mentan Amran Sebut Konawe Harus Jadi Penghasil Pangan Terbesar di Indonesia

Kapolres Konawe AKBP Muhamad Nur Akbar menjelaskan, serah terima jabatan dalam tubuh Polri merupakan suatu proses wajar dan harus terjadi, serta harus dilaksanakan oleh setiap pejabat maupun personil Polri.

Dua Kapolsek Polres Konawe Berganti

Sertijab, katanya, menjadi salah satu upaya pempinan dalam meningkatkan pembinaan karir bagi personel itu sendiri. Sementara bagi institusi, dimaksudkan untuk memenuhi kebutuhan personel sesuai perencanaan pembangunan kekuatan Polri.

BACA JUGA :  Kunjungi Konawe, Mentan Amran Pastikan Pupuk Subsidi Aman

“Saya harapkan kepada perwira yang baru menjabat agar bisa menjaga kepercayaan yang diberikan. Keduanya dituntut harus mampu berpikir dan bertindak sesuai dengan visi dan misi Polri, khususnya dalam menghadapi tantangan, tugas dan situasi yang terus berubah disertai sikap integritas dan loyalitas yang berbasis pada kejujuran dan objektifitas,” tuturnya. (B)

 


Reporter : Dedi Finafiskar
Editor : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini