Dukung Kinerja Kelompok Penyuluh Kehutanan Pedesaan Wakatobi, BTNW Beri Bantuan

248
Kepala Seksi Pengelolaan Taman Nasional (SPTN) Wilayah 1, BTNW Lukman Hidayat
Lukman Hidayat

ZONASULTRA.COM, WANGI-WANGI – Dalam rangka mendukung kinerja Kelompok Penyuluh Kehutanan Pedesaan (KPHP) Balai Taman Nasional Wkatobi (BTNW) memberikan sejumlah bantuan berupa alat produksi pada 12 kelompok penyuluh tersebut.

Kepala Seksi Pengelolaan Taman Nasional (SPTN) Wilayah 1, BTNW Lukman Hidayat
Lukman Hidayat

Ditemui dikantornya, Senin, (13/11/2017) Kepala seksi wilayah I BTNW Wakatobi, Lukman Hidayat mengatakan bantuan yang diberikan berupa alat-alat yang bisa menunjang kinerja kelompok.

“Ada yang memproduksi kerajinan tangan itu difasilitasi alat-alat yang mendukungnya, kemudian ada yang kerajinan kuliner, termasuk ekowisata diving juga kami fasilitasi peralatannya. Sampai dengan alat transportasi yang ingin mengadakan jasa transportasi dalam bentuk kendaraan roda tiga (Viar-red),”ujarnya saat ditemui dikantornya di Desa Numana, Kecamatan Wangiwangi Selatan (Wangsel).

Ia juga menyebutkan, sebanyak 12 kelompok masyarakat telah menerima bantuan alat produksi sesuai kegiatan masing-masing kelompok.

“Jadi ada di wilayah seksi I (Wangiwangi) sebanyak 4 kelompok yang mendapat bantuan, diwilayah seksi II (Kahedupa) ada 4 kelompok, diwilayah seksi III (Tomia dan Binongko) juga 4 kelompok sehingga total yang menerima bantuan sebanyak 12 kelompok,”sebutnya.

“Dengan harapan, masyarakat memiliki kemampuan untuk berdaya, mengembangkan diri untuk kesejahteraan sekaligus untuk menambah kapasitas kemandirian. Agar masyarakat dapat memberikan kontribusi yang positif bagi kelestarian Taman Nasional Wakatobi,”terangnya.

Kelompok Sentra Penyuluh Kehutanan Pedesaan adalah kelompok yang mensinergikan antara pelestarian lingkungan dan sumberdaya alam Wakatobi. Sebagian dari penerima bantuan tersebut adalah warga yang dulunya belum paham akan konservasi ekosistem laut. (B)

 

Reporter : Noval Eli Surya
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini