FIF Kendari Hadirkan DP 0 Rupiah Untuk yang Ingin Umrah

316
Kepala Cabang FIF Kendari Amir AR Mattola
Amir AR Mattola

ZONASULTRA.COM,KENDARI– PT Federal International Finance (FIF) Cabang Kendari memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk berangkat umrah. Dengan DP 0 rupiah atau tanpa uang muka masyarakat sudah bisa menjalankan ibadah di tanah suci Mekah.

Kepala Cabang FIF Kendari Amir AR Mattola mengatakan, program ini berlaku dari tanggal 1 hingga 30 Mei 2019. Masyarakat dapat mendaftarkan diri di kantor FIF Cabang Kendari.

“Biasanya kita ada DP, nah khusus bulan ramadan ini kita tidak berlakukan DP jadi masyarakat tinggal daftarkan diri saja,” ungkap Amir kepada zonasultra, Kamis (9/5/2019) melalui WhatsApp Mesengger.

Ia juga menjelaskan program ini merupakan rangkaian dari hari ulang tahun (HUT) FIF Group ke-30. Untuk syarat mendapatkan DP 0 rupiah ibadah umrah hanya KTP dan kartu keluarga (KK).

BACA JUGA :  Realisasi Belanja Negara di Sultra Tahun 2023 Sebesar Rp29 Triliun

(Baca Juga : FIF: Masyarakat Kota Kendari Taat Bayar Cicilan)

Kemudian ia juga menjelaskan jadwal keberangkatan yang melakukan pendaftaran umrah DP 0 rupiah dan tanpa jaminan ini akan berlangsung hingga bulan Desember 2019 mendatang.

Untuk biaya umrah ditegaskan Amir tergantung paket yang dipilih konsumen dan yang disediakan oleh pihak travel atau biro perjalanan umrah. Sementara jangka waktu kredit umrah tersebut paling lama 36 bulan atau 3 tahun.

Untuk promo Haji Reguler, FIF memberikan hadiah langsung perlengkapan salat untuk konsumen yang mengajukan pembiayaan porsi haji mulai tanggal 1 hingga 31 Mei 2019, dengan persyaratan KTP dan KK.

Tahun ini juga FIF akan gencar mendorong bisnis Amitra khusus untuk umrah dan haji. Secara nasional, FIF menargetkan 50.000 jamaah bakal diberangkatkan tahun ini.

BACA JUGA :  7 Keunggulan MacBook Air yang Membuatnya Jadi Pilihan Utama

(Baca Juga : Total Aset FIF Kendari Tahun 2018 Capai Rp198 Miliar)

FIF pun sudah menjalin kerjasama dengan pihak perbankan seperti Mega Syariah, BNI syariah, CIMB Niaga, OCBC NSP, Permata Bank, Bank Syariah Mandiri dan Mybank.

Untuk diketahui, sebagai perusahaan pembiayaan pertama yang memiliki platform Syariah, PT FIF terus meningkatkan pembiayaan syariah melalui brand Amitra.

Sejak awal didirikan tahun 2015, Amitra telah memberangkatkan ratusan jemaah ke tanah suci untuk mengikuti perjalanan ibadah umrah, baik umrah reguler maupun umrah plus sesuai dengan akad syariah yang sudah disetujui oleh Dewan Pengawas Syariah. (B)

 


Reporter: Ilham Surahmin
Editor: Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini