Gandeng Kepolisian, Kesbangpol Mubar Kendalikan Kamtibmas di Peringatan HUT RI

115
Kepala Badan Kesbangpol Mubar Laode Andi Muna
Laode Andi Muna

ZONASULTRA.COM, LAWORO – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabuapten Muna Barat (Muba), Sulawesi Tenggara (Sultra) menggandeng aparat kepolisian setempat untuk mengendalikan situasi kemadan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan Indonesia di daerah itu.

Kepala Badan Kesbangpol Mubar Laode Andi Muna
Laode Andi Muna

Wujud dari kerjasama itu adalah, Kesbangpol dan kepolisian menurunkan 12 anggotanya untuk melakukan pengendalian dan deeksi dini terhadap potensi-potensi konflik yang bisa terjadi selama perayaan itu berlangsung.

Kepala Badan Kesbangpol Mubar Laode Andi Muna menyatakan, keberadaan tim itu bertujuan untuk memberikan perlindungan masyarakat menyangkut ketentraman serta ketertiban masyarakat.

“Jadi kita lakukan turukan anggota pendeteksi dini untuk meminimalisir setiap permasalahan yang berkembang di tengah masyarakat”, kata Laode Andi Muna, Senin (7/8/2017).

Menurutnya, saat ini kondisi masyarakat di setiap Wilayah Mubar masih relatif aman. Walau begitu, dia menganggap pihaknya masih terus waspadai akan adanya hura-hura dan euforia kemenangan dari salah satu pihak di beberapa lomba yang diadakan oleh pemerintah daerah. Kata dia, hal-hal seperti itu bisa menjadi potensi kerawanan di masyarakat.

“Itu yang kita waspadai. Makanya dalam kegiatan HUT ini, pantauan kita lebih intens. Karna ini masih dalam kondisi hura-hura dan euforia jangan sampai sewaktu-waktu terjadi hal-hal yang memicu kerawanan”, katanya.

Kata dia, kerjasama yang dibangun dengan pihak kepolisian sudah ia lakukan dengan melakukan komunikasi dengan semua aparat di Polsek yang ada di Mubar sebagai patron keamanan masyarakat.

“Jadi kalau tim kami menemukan ada kerawanan di masyarakat, langsung di laporkan sama kepolisian”, terangnya.

Di tempat berbeda, Kapolsek Sawerigadi IPTU Hamka juga selaku ketua pengamanan Kamtibmas menjelang HUT RI Mubar membenarkan hal tersebut. Kata dia, pihaknya telah menempatkan anggota melalui Polsek masing-masing.

“Dari pihak kepolisian sudah lakukan itu. Tapi komunikasinya melalui Polsek masing-masing”, terangnya. (B)

 

Reporter: La Ode Pialo
Editor: Abdul Saban

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini