Gubernur Ali Mazi Tak Masuk Kriteria Penerima Vaksin Covid-19

966
gubernur sultra Ali Mazi
Ali Mazi

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi mengaku siap-siap saja jika harus menjadi orang pertama yang menerima suntikan vaksin Sinovac di Sultra demi meningkatkan kepercayaan masyarakat. Namun, orang nomor 1 di Sultra tersebut tidak memenuhi kriteria sebagai penerima vaksin karena usianya yang sudah di atas 58 tahun.

“Itukan pilihan agar kita memberikan contoh ke masyarakat. Saya siap jika divaksin duluan. Tapi kan ketentuannya di atas 58 tahun itu belum diperkenankan. Bukan karena apa-apa,” kata Ali Mazi yang kini berusia 59 tahun, ditemui di gedung DPRD Sultra, Rabu (6/1/2021).

Meskipun demikian, Ali Mazi mengimbau masyarakat untuk tidak takut disuntik vaksin. Sebab, vaksin Sinovac ini telah melalui berbagai uji klinis sehingga aman untuk tubuh penerima.

Sementara itu, berdasarkan keterangan Kementerian Kesehatan dalam petunjuk teknis (juknis) resmi pelaksanaan vaksinasi Covid-19, ada beberapa kriteria yang belum bisa menerima vaksin Corona Sinovac, salah satunya berusia di atas 58 tahun.

Sebagai informasi, Provinsi Sultra kebagian jatah 20.400 dosis vaksin yang saat ini sedang disimpan di Dinas Kesehatan Provinsi Sultra. Tenaga medis akan menjadi prioritas utama untuk vaksinasi ini, mengingat mereka adalah orang yang paling rentan tertular virus. (A)

 


Kontributor: Sri Rahayu
Editor: Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini