Jimny Generasi Keempat Diluncurkan, Suzuki Kendari: Bersabar Hingga 2020

221
Jimny Generasi Keempat Diluncurkan, Suzuki Kendari: Bersabar Hingga 2020
SUZUKI - Branch Manager PT Megahputra Kendari Alex Esteva (ketiga dari kiri) saat menyerahkan mobil Suzuki Jimny generasi keempat kepada pelanggan setia Suzuki Iksan (kedu dari kanan), Sabtu (20/7/2019) di Sorum Suzuki Mobil, Kendari. (ISTIMEWA).

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Suzuki Megahputra Cabang Kendari menyerahkan satu unit mobil Suzuki Jimny pada konsumen pertamanya di Sulawesi Tenggara (Sultra), Sabtu (20/7/2019) lalu.

Konsumen pertama Suzuki Jimny yaitu Iksan warga Kecamatan Puwatu Kota Kendari. Ia mengatakan bahwa dirinya sangat tertarik dengan produk terbaru Suzuki Jimny, karena Jimny lebih unik dan staylis serta elegan dari produk yang lainnya. Iksan juga mengakui hoby mengoleksi mobil- mobil merek Suzuki dengan tampilan dan performa yang elegan.

Baca Juga : Motor Suzuki Nex II Sasar Kaum Milenial dengan DP Murah

Head Promosian Suzuki Megahputa Kendari, Rahmat La Dae mengatakan, hal yang paling utama yang menjadi perhatian Suzuki Jimny adalah gabungkan antara desain modern dengan nuansa klasik era tahun 80 hingga 90 an.

Berbicara soal kekuatan, mobil ini ditenagai dengan mesin 1.500cc dan menggunakan transmisi otomatis, sedangkan tampilan dashboard mengombinasikan unsur modern pada lingkar kemudi namun bernuansa klasik.

BACA JUGA :  Indosat membukukan pendapatan sebesar Rp51,2 triliun di tahun 2023

“Kemudian untuk ketangguhan sangat luar biasa, bisa jalan diberbagai medan,” kata Ramhat di kantornya, Selasa (23/7/2019).

Suzuki Jimny yang pernah diproduksi di Indonesia pada tahun 1986 hingga 2005 juga membangkitkan kenangan masyarakat yang pernah memiliki kendaraan dengan sebutan Suzuki Katana untuk varian berpenggerak 4×2.

Baca Juga : Suzuki New Carry Pick Up Meluncur, Wajah Baru Harga Lama

Suzuki Jimny generasi keempat ini, modelnya pun masih klasik, namun tetap ada unsur modern. Misalnya, lampu mobil masih bulat, tetapi transmisi sudah matic.

Kesan era jadulnya pun terlihat pada ban serep yang masih menggantung di pintu belakang mobil, namun bangku penumpang baris kedua yang menghadap ke depan bisa diturunkan untuk memuat barang.

Untuk penjualan, pihaknya masih membatasi agar tetap menjaga jumlah unit di pasaran. Sehingga mobil ini benar-benar spesial.

Pria yang biasa disapa Memet ini menyebutkan bahwa di Sultra Jimny sudah inden sekitar 5 unit, namun mobilnya baru bisa didapatkan pada tahun 2020 mendatang.

BACA JUGA :  7 Keunggulan MacBook Air yang Membuatnya Jadi Pilihan Utama

“Unit Jimny san-gat terbatas, olehnya konsumen harus bersabar,” tutupnya.

Baca Juga : New Ertiga Suzuki Sport Hadir dengan 11 Fitur Terbaru

Bagi Anda para pecinta otomotif harga mobil ini dibanderol mulai dari Rp315,5 juta hingga Rp330 juta on the road (OTR) wilayah Jakarta.

Untuk diketahui, Suzuki Jimny memiliki dimensi panjang 3.265 mm, lebar 1.645 mm, dan tinggi 1.720 mm yang dirancang secara kompak, kokoh, dan siap melewati berbagai kontur jalan.

Bukan itu saja, Suzuki Jimny didukung approach angle sebesar 37 derajat, ramp breakover 28 derajat, dan departure angle sebesar 49 derajat di bagian roda yang menentukan tingkat kecuraman medan yang bisa dilalui tanpa mengenai bumper atau under body.(B)

 


Reporter : Ilham Surahmin
Editor : Abdul Saban

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini