Kantor Baru BI Sultra Siap Digunakan Tahun Ini

1171
Kantor Baru BI Sultra Siap Digunakan Tahun Ini
BI SULTRA - Progres pembangunan kantor baru Bank Indonesia (BI) Sulawesi Tenggara (Sultra) yang dibangun di kawasan kompleks perkantoran Gubernur Sultra. (Foto Istimewa)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Kantor baru Bank Indonesia (BI) Sulawesi Tenggara (Sultra) yang dibangun di kawasan kompleks perkantoran Gubernur Sultra, Andounohu akan digunakan tahun 2020 ini.

Kepala Tim Sistem Pembayaran dan Pengelolaan Uang Rupiah BI Sultra, Irfan Farulian mengungkapkan saat ini progres pembangunan gedung kantor itu secara umum sudah mencapai 41 persen, sementara untuk fisik bangunan sudah mencapai 80 persen.

Baca Juga : Ngintip Site Plan Kantor BI Sultra yang Baru, Mewah dan Berkonsep Green Building

BACA JUGA :  7 Keunggulan MacBook Air yang Membuatnya Jadi Pilihan Utama

“Pengerjaan interior, banguan penunjang sudah sementara berjalan juga, target Agustus atau September kita sudah resmikan kantor baru itu,” ungkap Irfan saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (3/2/2020).

Berdasarkan data site plan pembangunan gedung kantor perwakilan BI Sultra, luas lahan yang digunakan adalah 2 hektare dengan luas bangunan 10.214,99 meter persegi atau 1 hektare.

Kantor baru BI berlantai 4 ini, konstruksinya mulai dikerjakan sejak April 2019 lalu usai dilakukan peletakkan batu pertama oleh Gubernur BI Perry Warjiyo. Konstruksi perancang gedung tersebut dipercayakan kepada PT Anggara Architeam sedangkan kontraktor pelaksana dilakukan oleh PT Nindya Karya.

BACA JUGA :  Indosat membukukan pendapatan sebesar Rp51,2 triliun di tahun 2023

Baca Juga : Pemprov Sultra Finalisasi Amdal RS Jantung, Dampak Lalin Jadi Fokus

Irfan menambahkan, konsep gedung baru BI ini merepresentasikan citra BI sebagai Bank Sentral yang kokoh, formal, berwibawa, dan monumental. Bangunan berbentuk geometris simpel dengan dasar gedung masif dan kokoh.

“Pekerjaan sudah berjalan 434 hari dan tersisa 286 hari,” ujarnya. (B)

 


Reporter: Ilham Surahmin
Editor: Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini