Kendari Dapat Adipura Lagi, Asrun : Ini Bukti Konsistensi Pemerintah Kepada Masyarakat

94
Kendari Dapat Adipura Lagi, Asrun : Ini Bukti Konsistensi Pemerintah Kepada Masyarakat
Asrun

ZONASULTRA.COM,KENDARI – Kota Kendari kembali berhasil meraih piala Adipura tahun 2016. Bagi kota Kendari, piala Adipura ini merupakan yang kedelapan kalinya semenjak kepemipinan Asrun dan Musadar Mappasomba.

Kendari Dapat Adipura Lagi, Asrun : Ini Bukti Konsistensi Pemerintah Kepada Masyarakat
Walikota Kendari, Asrun

Piala Adipura ini diberikan pemerintah pusat kepada daerah atas kemampuan menata dan mengelola kebesihan lingkungan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI.

Walikota Kendari Asrun mengungkapkan penghargaan Adipura kali ini akan diserahkan pada hari Jumat (22/7/2016) di Depan Istana Siak, Kabupaten Siak, Provinsi Riau yang diawali dengan upacara peringatan Hari Lingkungan Hidup tahun 2016 bersama Presiden RI Joko Widodo pada pukul 08.00 waktu setempat.

“Ini merupakan kali ke 8 kota Kendari berhasil meraih adipura, terkait kategori belum kita ketahui semoga saja bisa mendapatkan Adipura Kencana karena yang lain kita sudah banter dengan penghargaan adipura ini,” ungkap Asrun saat ditemui di Rumah Jabatan Walikota Kendari, Rabu (20/7/2016).

Prestasi ini merupakan bukti konsistensi pihaknya kepada masyarakat bahwa pemerintah kota kendari bekerja keras demi memberikan kenyaman dan kebersihan disetiap sudut kota, sehingga masyarakat dapat nyaman tinggal dikota ini.

Kemudian tak lepas pula ini merupakan hasil kerja keras seluruh SKPD Pemerintahan kota Kendari terutama dinas kebersihan yang setiap hari sejak waktu dini hari sudah bekerja keras membersihkan seluruh sampah masyarakat yang berada dipenampungam bak-bak sampah yang tersebar disetiap titik kelurahan yang ada di kota Kendari.

Akan tetapi, dirinya tak memungkiri jika sampai saat ini masih terdapat sejumlah lokasi yang belum terjangkau oleh tim dinas kebersihan sehingga kondisi lingkungannya masih jauh dari kata bersih dan layak. Hal ini dijadikan pekerjaan rumah dirinya bersama jajaran pemerintah kota Kendari kedepan agar dapat membersihkan kota Kendari secara keseluruhan.

Disamping itu pula dirinya menghimbau kepada masyarakat agar tetap menjaga kebersihan lingkungan agar prestasi yang diraih kota Kendari dapat dipertanggung jawabkan dengan kesadaran masyarakat akan kebersihan lingkungan. (B)

 

Reporter : Ilham Surahmin
Editor      : Rustam

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini