KFC Jetliner Kembali Beroperasi 28 Mei di Sultra

1135
KFC Jetliner, kecelakaan jetliner kendari
KFC Jetliner

ZONASULTRA.COM,KENDARI– Kapal Feri Cepat (KFC) Jetliner akan kembali beroperasi di perairan Sulawesi Tenggara (Sultra) pada tanggal 28 Mei 2018 mendatang, pasalnya saat ini tengah dilakukan pengedokan di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Pengedokan KFC Jetliner sejak tanggal 7 Mei 2018 lalu. Kepala Cabang (Kacab) PT Pelni Kendari Lutfih Israr mengatakan, pengedockan kapal merupakan aturan internasional dan setiap tahun harus dilakukan.

“Sudah aturan pak untuk semua kapal tiap tahun harus di Dock pak itu aturan internasional,” ungkap Lutfih kepada zonasultra, Kamis (17/5/2018) melalui sambungan WhatsApp Mesengger.

Pengedokan kapal merupakan proses yang dilakukan untuk memindahkan kapal (ship) dari air atau laut ke atas dock dengan fasilitas bantuan pengedokan.

BACA JUGA :  7 Keunggulan MacBook Air yang Membuatnya Jadi Pilihan Utama

Pengedokan kapal dilihat dari aspek semuanya seperti umur kapal, jenis bahan yang digunakan untuk badan/body kapal dan kebutuhan kapal itu sendiri. Dalam melakukan pengedokan kapal harus dilakukan dengan hati-hati dan persiapan yang sangat matang karena spesifikasi bentuk kapal yang khusus dan berbeda.

Dock juga tertuang pada Peraturan Direktur Jenderal Perhubungan Laut No. HK.103/1/3/DJPL-17 tentang Prosedur Pengedokan (Pelimbungan) Kapal Berbendera Indonesia yang dikeluarkan pada 30 Desember 2016 menggantikan Peraturan Direktur Jenderal Perhubungan Laut No. HK.103/1/4/DJPL-14.

BACA JUGA :  Indosat membukukan pendapatan sebesar Rp51,2 triliun di tahun 2023

“28 Mei sudah mulai operasi dari Baubau Raha dan Kendari, berangkat 29 Mei Kendari Raha Baubau dan Wanci,” jelas Lutfih.

Ia pun berharap setelah kembali beroperasinya Jetliner, setiap calon penumpang agar mempersiapkan keberangkatan dalam hal pembelian tiket dilakukan jauh hari sebelum keberangkatan untuk menghindari antrian dan penumpukan di loket saat pembelian tiket.

Serta tidak memaksakan naik ke atas kapal tanpa memiliki tiket karena dengan memiliki tiket penumpang terdaftar di manifes penumpang dan dapat perlindungan Asuransi. (B)

 


Reporter : Ilham Surahmin
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini