Kuota Haji Kabupaten Buton 15 Orang

107
Awal Agustus, 115 CJH Asal Konawe Diberangkatkan
Ilustrasi

ZONASULTRA.COM, PASARWAJO – Kuota calon Jama’ah Haji 1439 Hijriah tahun 2018 untuk Kabupaten Buton sebanyak 15 orang.

Kepala kantor Kementrian Departemen Agama (Kandepag) Kabupaten Buton H. Muchtar mengatakan, dari tujuh Kecamatan yang ada di kabupaten Buton hanya diberikan kuota 15 orang dari Pemerintah Provinsi Sultra. Hal itu juga sesuai dengan jumlah pendaftar sebanyak 15 orang.

“Namun dari 15 orang tersebut satu orang berhalangan, diakibatkan kondisi tubuhnya kurang sehat (sakit),”kata Kandepag Buton Muchtar ditemui di kantor Bupati Buton, Selasa (10/7/2018).

Dari jumlah pendaftar, satu orang yang gagal berangkat tahun ini, dan tahun depan akan menjadi prioritas. Itu juga nanti dilihat kondisi tubuhnya apa sudah bisa untuk di berangkatkan ke Jeddah.

(Baca Juga : Kuota Haji Wakatobi Bertambah, Daftar Tunggu Tinggal 16 Tahun)

Untuk diketahui, lanjut Muchtar pada tanggal 1 Agustus 2018 nanti, para calon jamaah haji akan diberangkatkan oleh Pemkab Buton menuju kota Baubau. Setelah itu baru melanjutkan perjalanan ke Makasar, dan pada tanggal 14 Agustus akan diberangkatkan ke Jeddah (Arab Saudi). (B)

 


Reporter : Nanang
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini