Lagi, 500 Pelaku Usaha di Muna Dapat Bantuan Paket Sembako

149
Lagi, 500 Pelaku Usaha di Muna Dapat Bantuan Paket Sembako
BANTUAN SEMBAKO - Pemprov Sultra menyerahkan bantuan sosial (bansos) secara simbolis kepada Plt Bupati Muna, Malik Ditu, Senin (5/10/2020).

ZONASULTRA.COM, RAHA – Sebanyak 500 paket sembako diberikan kepada pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) dan industri kecil menengah (IKM) yang terdampak Covid-19 di Kabupaten Muna. Paket sembako ini merupakan bantuan dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Kepala Bidang (Kabid) Industri Disperindag Sultra, Rusdin mengatakan, bantuan paket sembako dari Gugus Tugas Covid-19 Pemprov Sultra itu diserahkan langsung kepada Plt Bupati Muna, Malik Ditu, Senin (5/10/2020).

BACA JUGA :  7 Keunggulan MacBook Air yang Membuatnya Jadi Pilihan Utama

Kata Rusdin, bantuan sembako diperuntukkan bagi pelaku IKM, pedagang kaki lima (PKL), pedagang asongan, dan pedagang keliling.

“Penyalurannya kita pantau. Datanya sudah kami verifikasi ketat agar tidak terjadi dobol penerimaan,” katanya.

Sementara Kepal Dinas Perindag Kabupaten Muna, La Ode Darmansyah mengatakan bantuan tahap dua ini sangat bermanfaat bagi masyarakat yang terdampak Covid-19.

Ia menjelaskan, bantuan ini akan diberikan di enam titik yaitu Desa Sari Mulyo di Kecamatan Kabangka, Desa La Bone, Desa Bangun Sari dan Desa Bonea di Kecamatan Lasalepa, Desa Bangkali, Dana dan Wali di Kecamatan Wato Pute.

BACA JUGA :  Indosat membukukan pendapatan sebesar Rp51,2 triliun di tahun 2023

Tiap penerima bantuan mendapatkan beras 20 kilogram, minyak goreng, gula pasir, garam, kecap, terigu, dan hand sanitizer. (b)

 


Kontributor: Nasrudin
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini