Lebaran, Mobil Rental di Konawe Naik 60 Persen

134

ZONASULTRA.COM, KONAWE – Pengusaha jasa rental mobil di Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) meraup keuntungan selama musim Lebaran tahun ini. Hal itu menyusul minimnya alat transportasi menuju lokasi wisata. Bahkan pengusaha mobil rental menaikkan tarif sewa naik hingga dua kali lipat.

Ilustrasi

Andi samsudin, salah satu pemilik rental mobil di wilayah kota Unaaha, Konawe, mengatakan, lima hari jelang memasuki Hari Raya Id Fitri 1437 Hijriah, mobil miliknya sudah dipesan konsumen.

“Sudah datang mi orang suruh simpankan memang mobil yang mau dirental, tarifnya kalau hari biasa kan saya kasi Rp 300 ribu selama 24 jam, tapi kalau suasana kayak begini lagi butuh-butuhnya kendaraan kita kasi sewa 600 ribu selama 24 jam. mereka tidak tawar, ini saja mobil saya ada empat unit disewa semua mau ke permandian katanya,” ungkap Andi Samsudin, Jumat (8/7/2016).

BACA JUGA :  7 Keunggulan MacBook Air yang Membuatnya Jadi Pilihan Utama

Hal yang sama juga dikatakan Hirwanto, yang juga pengusaha jasa rental mobil. Ia mengatakan, justru usaha rental yang sudah digeluti sejak tiga tahun terakhir, jika memasuki Hari Raya Id Fitri usaha sewanya naik dari Rp 300 per 24 jam menjadi Rp 700 ribu per 24 jam.

BACA JUGA :  Realisasi Belanja Negara di Sultra Tahun 2023 Sebesar Rp29 Triliun

“Ini baru-baru kemarin hari kedua Lebaran, saya punya mobil rental disewa Rp 700 ribu selama 24 jam soalnya itu bapak yang datang sewa dia bilang keliling mi di konawe mau rental mobil tidak ada dia dapat, kosong semua baru sementara ini mobil rentalku ada tiga keluar mi semua, tinggal mobil pribadi yang biasa saya pakai, karena dia tawari Rp 700 ribu selam 24 jam, saya langsung kasi mi,” terang Hirwanto. (B)

 

Reporter : Jefri Ipnu
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini