Mahasiswa Poltekkes Kendari Terima Bantuan Paket Data Selama Pembelajaran Daring

213
Direktur Poltekkes Kendari Askrening
Askrening

ZONSLASULTRA.COM, KENDARI – Politeknik Kesehatan (Poltekkes) di bawah naungan Kementrian kesehatan (Kemenkes) Kendari mendapat kuncuran bantuan dari pemerintah pusat untuk mendukung pembelajaran ataupun perkuliahan daring di tengah pandemi COVID-19.

Direktur Poltekkes Kendari Askrening mengatakan, bantuan paket data yang diberikan oleh pihak pemerintah pusat sudah disalurkan kepada seluruh Mahasiswa untuk tahap satu.

“Alhamdulillah kami sudah menerima bantuan pembelian paket dari dana PPSDM Pusat, yang diberikan kepada semua mahasiswa. Pastinya bantuan ini akan sangat memberikan dampak bagus, untuk memperlancar pelaksanaan perkuliahan daring. Terkait soal yang menerima bantuan, kami cuma mengusulkan saja, selanjutnya tim pusat melakukan verifikasi, dan hasilnya semua mahasiswa kami yang masing aktif itu semuanya mendapatkan bantuan ini,” ujarnya saat ditemui diruang kerjanya, Rabu (7/10/2020).

Bantuan paket data, tentunya merupakan sebuah langkah yang sangat positif dilakukan oleh pemerintah, karena ini pasti akan membantu para mahasiswa dalam pelaksanaan pembelajaran secara virtual.

Terkait soal penerimaan bantuan paket data, diberikan secara bertahap. Dan kali ini diberikan untuk jangka waktu tiga bulan, ini diberlakukan agar bisa dilihat progres ke depan nantinya seperti apa.

“Yah pemberian dana untuk bantuan paket data, diberikan yang dari bulan April, Mei, Juni, sebesar 100 ribu per bulannya. Sebenarnya ini sudah agak terlambat, karrna mungkin prosesnya yang memakan waktu lama, sehingga penyalurannya tidak tepat waktu, akan tetapi kami bersyukur akhirnya bantuannya telah sampai kepada semua mahasiswa, dan ini sangat bermanfaat bagi kelancaran proses perkuliahan,” ujarnya.

Lanjut dia, penerimaan bantuan paket data ini masih akan terus berlangsung untuk tahap-tahap berikutnya, namun harus melakukan pendataan, agat bisa diverifikasi oleh tim PPSDM pusat untuk mendapatkan bantuan dana. (b)

 


Penulis : M1
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini