Mau Dapat Tiket Kapal Feri Gratis Torobulu-Tampo? Ini Caranya

828
Mau Dapat Tiket Kapal Feri Gratis Torobulu-Tampo? Ini Caranya

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pihak PT Angkutan Sungai Danau dan Penyebrangan (ASDP) Indonesia Ferry memberikan tiket kapal feri secara gratis bagi para pemudik yang melewati jalur laut Torobulu, Konawe Selatan (Konsel)- Tampo, Muna. Ada 600 tiket yang akan dibagikan dengan rute diatas dan sebaliknya pada arus balik masing-masing 300 tiket.

Dilansir dari akun instagram resmi ASDP @asdp191 pada postingan Jumat (25/5/2018). Dituliskan “Hai Kawan ASDP, ada berita bahagia nih bagi seluruh Kawan ASDP yang akan mudik ke Ambon, Ternate dan Bau-Bau. ASDP akan bagi tiket mudik gratis secara cuma-cuma,”.

BACA JUGA :  Kapolda Sultra Ingatkan Jajaran untuk Profesional dan Netral di Pemilu

Lalu bagaimana cara agar Anda dapat tiket mudik gratis ? Syaratnya gampang. Anda cukup membawa KTP dan KK (bagi yang membawa keluarga) lalu daftar di Pelabuhan/ Kantor ASDP di lintasan-lintasan tersebut, dalam hal ini ASDP Pelabuhan Fery Torobulu dan Tampo.

Untuk waktu pendaftaran pada lintasan Tarobulu – Tampo, pendaftaran mulai tanggal 26 hingga 28 Mei 2018. Sementara keberangkatan pada tangg 9, 11 dan 13 Juni 2018. Kemudian arus baliknya tanggal 19, 21 dan 23 Juni 2018.

Perlu diketahui, setiap Kupon hanya berlaku untuk 1 (satu) kali penyeberangan sesuai dengan jadwal yang tertera pada kupon tersebut. Bagi Anda yang ingin menikmati fasilitas ini silhkan kunjungi kantor ASDP yang ada di Torobulu dan Tampo.

BACA JUGA :  Kendari dan Konsel Jadi Daerah dengan Kasus DBD Tertinggi di Sultra per Januari 2024

Selain lintas Torobulu- Tampo, ASDP juga memberikan tiket gratis pada lintasan Bastiong – Rum, pendaftaran 1 hingga 5 Juni 2018. Keberangkatan 16 dan 17 Juni 2018.

Serta lintasan Galala – Namlea dan Hunimua – Masohi, pendaftaran mulai tanggal 25 Mei sampai 2 Juni 2018. Keberangkatan tanggal 9,11 dan 13 Juni 2018 dan sebaliknya tanggal 19, 21 dan 23 Juni 2018. (B)

 


Reporter : Ilham Surahmin
Editor : Abdul Saban

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini