Pastikan Kelancaran Pelayanan, Bupati Konsel Sidak Dua SKPD

155
Pastikan Kelancaran Pelayanan, Bupati Konsel Sidak Dua SKPD
SIDAK SKPD - Bupati Konsel saat melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Diknas) dan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra), Rabu (21/2/2108) (ERIK ARI PRABOWO/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, ANDOOLO – Bupati Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra) Surunuddin Dangga didampingi Kabag Humas Hermawan melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di dinas pendidikan dan kebudayaan (Diknas) dan dinas kependudukan dan catatan sipil (Disdukcapil), Rabu (21/2/2018). Sidak ini untuk memonitoring kinerja para aparatur sipil negara (ASN) dalam menjalankan tugasnya.

Bupati Konsel mengawali sidak pada pukul 09.00 Wita. Kantor yang pertama dikunjungi adalah dinas pendidikan. Sontak saja para pegawai kantor tersebut kaget dengan kedatangan secara tiba-tiba orang nomor satu di Konsel tersebut.

Pada kesempatan ini, Surunuddin berpesan di hadapan pimpinan dan para pegawai diknas agar memberikan contoh yang baik kepada dinas lainnya tentang kedisiplinan dan absensi.

BACA JUGA :  Hakim Perempuan di PN Andoolo Ungkap Keresahan, dari Minim Fasilitas hingga Rentan Intervensi

“Diknas memiliki pegawai hampir separuhnya dari total jumlah pegawai di Konsel. Jadi setiap perilaku dan budaya kerja dapat memberikan dampak baik atau buruk kepada seluruh pegawai instansi lainnya, sehingga diknas harus memberikan contoh yang baik,” pesan Surunuddin.

(Baca Juga : Pemda Konsel Sosialisasikan Transaksi Non Tunai)

Usai memberikan arahan dan memeriksa beberapa ruangan di gedung diknas, mantan Ketua DPRD Konsel ini langsung melakukan sidak di kantor disdukcapil. Di kantor tersebut ia juga memberikan arahan agar para pegawai memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat.

BACA JUGA :  Hakim Perempuan di PN Andoolo Ungkap Keresahan, dari Minim Fasilitas hingga Rentan Intervensi

“Kantor ini jangan pernah terlihat kosong dan jangan merasa terbebani dengan pekerjaan, serta pelayanan harus selalu tepat waktu karena disdukcapil merupakan ujung tombak citra penilaian pelayanan di instansi Pemda Konsel,” pungkasnya.

Usai melakukan sidak Surunuddin langsung meninggalkan lokasi untuk menghadiri kegiatan lain.

“Hari ini saya anggap baik, tidak ada masalah di lapangan, tapi lain kali saya akan kembali melakukan sidak untuk selalu mengecek kesiapan para pegawai,” tutupnya. (B)

 


Reporter : Erik Ari Prabowo
Editor : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini