PDI Perjuangan Optimis HATI Menang di Basis Petahana

126
Sudirman A Hamid
Sudirman A Hamid

ZONASULTRA.COM, WANGI-WANGI- Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, Sudirman A Hamid Optomis pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati, Haliana-Ilmiati Daud (HATI) bakal memenangkan pertarungan perolehan suara di basis lawan petahana.

Basis lawan tersebut adala di Kecamatan Wangiwangi, utamanya di Kelurahan Wanci dan Kelurahan Pongo. Dalam kegiatan kampanye dialogis pasangan HATI di Kelurahan Pongo dan Kelurahan Wanci baru-baru ini, kata dia, tentu akan ada perebutan suara yang kuat di sana.

“Saya melihat respon yang sangat baik dari masyarakat di sana. Sehingga kami berkeyakinan bahwa di pusat Pulau Wangiwangi, Kelurahan Pongo dan Kelurahan Wanci pasangan HATI akan memenangkan pertarungan ini,” ujarnya di Wangiwangi, Rabu, (4/11/2020).

Kata dia, sosok Haliana dan Ilmiati Daud adalah simbol perubahan untuk kesejahteraan seluruh masyarakat Wakatobi. Mereka berkomitmen, agar seluruh program yang ada dalam visi misi mereka pro dengan rakyat.

Bahkan dalam kunjungan Haliana dan Ilmiati Daud di pasar lokal, pangkalan ojek, petani dan nelayan, mereka selalu mendapatkan keluhan dari masyarakat soal kondisi ekonomi di tengah pandemi Covid-19.

Sudirman menambahkan, kewajiban partai koalisi, harus mengawal kemenangan paslon yang diusung. Jika rakyat Wakatobi memberi amanah kepada Haliana-Ilmiati Daud sebagai bupati dan wakil bupati, maka partai koalisi akan mengawal dan menyampaikan, supaya permasalahan kesenjangan ekonomi masyarakat dapat diatasi.

“Tinggal satu bulan lebih kita menyatakan sikap. Mari kita rubah semua ini dengan memenangkan paslon HATI. Kalau kita solid, maka kemenangan itu akan kita raih pada tanggal 9 Desember 2020 dengan mencoblos HATI, nomor urut 2,” pungkasnya. (b)

 


Kontributor : Nova Ely Surya
Editor: Ilham Surahmin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini