Pelabuhan Jadi Pendaratan Ikan, DPRD Hearing Dishub Bombana

25

Ketua Komisi II DPRD Bombana Johan Salim yang memimpin RDP, Selasa (14/4/2015), menyatakan pelayanan pelabuhan mesti dimaksimalkan. Aktifitas pelelangan ikan yang saba

Ketua Komisi II DPRD Bombana Johan Salim yang memimpin RDP, Selasa (14/4/2015), menyatakan pelayanan pelabuhan mesti dimaksimalkan. Aktifitas pelelangan ikan yang saban hari berlangsung telah mengganggu aktifitas pelabuhan.

“Dishub mesti mencarikan alternatif-alternatif lain untuk mengatasi masalah ini. Karena kita juga tidak menginginkan saudara kita para nelayan diusir selama beraktifitas disana,” jelas Johan.   

Wakil Ketua Komisi II DPRD Bombana Aflan Zulfadli juga mengkritik pelayanan di pelabuhan. Aktifitas bongkar muat barang dan penumpang bertumpuk di satu tempat semua disitu. Kendaraan baik roda dua maupun roda empat pun bebas keluar masuk sehingga menimbulkan kesemrawutan.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dishub Bombana Syafiuddin Kube berjanji akan menuntaskan masalah itu, tidak hanya Pelabuhan Kasipute, tapi juga Pelabuhan Kabaena dan Poleang.

Terkait masalah pelabuhan yang selama ini dijadikan sebagai tempat pendaratan ikan oleh para nelayan setempat, pihaknya mengatakan hal tersebut terjadi atas pertimbangan kemanusiaan terhadap mereka yang beraktifitas. Tapi jika memang disepakati akan dipindahkan, pihaknya dapat melakukan tindakan tegas.(*/Hasman)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini