Pemilihan Putri Citra di Butur Bisa Lahirkan Generasi Berwawasan Luas

247
Pemilihan Putri Citra di Butur Bisa Lahirkan Generasi Berwawasan Luas
PUTRI CITRA - Pemilihan putri citra di Kabupaten Buton Utara (Butur) yang kini tengah berlangsung di lapangan Raja Jin, Rabu (29/11/2017), Pemilihan ini diharapkan tidak hanya menghasilkan putri yang cantik, tetapi juga harus cerdas, dan berwawasan luas. (Istimewa)

Pemilihan Putri Citra di Butur Bisa Lahirkan Generasi Berwawasan LuasPUTRI CITRA – Pemilihan putri citra di Kabupaten Buton Utara (Butur) yang kini tengah berlangsung di lapangan Raja Jin, Rabu (29/11/2017), Pemilihan ini diharapkan tidak hanya menghasilkan putri yang cantik, tetapi juga harus cerdas, dan berwawasan luas. (Istimewa)

 

ZONASULTRA.COM, BURANGA – Pemilihan putri citra di Kabupaten Buton Utara (Butur) yang kini tengah berlangsung di lapangan Raja Jin, Rabu (29/11/2017), diharapkan tidak hanya menghasilkan putri yang cantik, tetapi juga harus cerdas, dan berwawasan luas.

Bupati Butur Abu Hasan dalam sambutannya yang dibacakan Asisten Pemerintahan dan Kesra, Muliana menyampaikan, sasaran dari ajang tersebut diantaranya untuk mengangkat derajat adiluhung (budaya yang wajib dipertahankan). Sehingga, ditekankan, agar kompetisi tersebut dilangsungkan secara sehat, agar melahirkan generasi yang berkompeten.

“Pemilihan Putri Citra diharapkan dapat menghasilkan Putri yang cantik, cerdas, berwawasan luas, dan dapat dijadikan sebagai ajang kompetisi yang sehat,” kata dia.

Selain itu, pemenang kontestestan nantinya, juga harus memiliki kepribadian dan pendidikan yang baik, serta memiliki kepekaan sosial atau tenggang rasa, dan juga dituntut untuk memiliki multi talenta.

Ditambahkan pula, putri citra harus bisa memotivasi generasi muda untuk lebih maju. Good speak english juga merupakan sebuah keharusan yang mesti disanggupi. Di samping itu, pemenang kontestan harus dapat melestarikan tradisi para leluhur.

Senada dengan itu, Ketua Panitia Husniati menyebutkan, kegiatan ini bertujuan untuk memberi motivasi kepada generasi muda agar mencintai budaya sendiri, dan melestarikan nilai-nilai luhur bangsa. Dan juga sebagai wahana pembentukan kepribadian, kecerdasan, anggun, serta membentuk karakter.

Pemilihan ini terdiri dari empat kategori, yakni Cilik A, Cilik B, Remaja dan Dewasa. (B)

 

Reporter : Irsan Rano
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini