Pemkot Kendari Bangun Kantor Sembilan Lantai

744
Kantor Walikota Kendari
Kantor Walikota Kendari

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari tahun ini akan merenovasi Kantor Wali Kota dan bakal dibangun sebanyak 9 lantai.

Plh Wali Kota Kendari Nahwa Umar mengatakan, pembangunan gedung untuk tahap pertama, pihaknya telah menganggarkan pada APBD 2019 sekitar Rp60 miliar.

Namun, Sekretaris Kota Kendari itu menegaskan bahwa total keseluruhan anggaran yang digunakan tetap berdasarkan pada volume kerja.

“Kita harapkan satu lantai sudah bisa selesai akhir tahun ini dan sudah bisa digunakan untuk pelayanan publik. Nantinya lantai 1 akan menjadi pusat pelayanan publik,” kata Nahwa ditemui usai rapat paripurna istimewa mendengar Pidato Kemerdekaan Presiden, Jumat (16/8/2019) di Gedung Paripuran DPRD Kota Kendari.

BACA JUGA :  Awali Tahun 2024, Pemkot dan Polresta Kendari Koordinasi untuk Keamanan

Baca Juga : Benahi Kawasan Kumuh, Pemkot Kendari Dapat Anggaran Rp12 Miliar

Mantan Kepala Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah BP2RD) itu menjelaskan bahwa saat proses pembangunan nantinya, pusat pelayanan kantor Wali Kota Kendari akan dipindahkan di eks Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) di Kelurahan Benubenua, Kecamatan Kendari Barat.

“Kita sebenarnya sudah siap pindah, hanya Pemprov belum kasih kunci ke kita. Padahal berita acara pinjam pakai sudah kita tanda tangan. Hari ini saya akan menghadap langsung ke Gubernur. Kalau sudah ya kita mulai bongkar gedung lama,” ujarnya.

BACA JUGA :  Diganjar Penghargaan Peduli HAM 2022, Pemkot Kendari Komitmen Bakal Pertahankan

Untuk anggaran total secara keseluruhan dari pembangunan gedung 9 lantai ini mencapai Rp150 miliar dan ditargetkan rampung pada tahun 2021 mendatang.

Pembangunan gedung baru ini diharapkan pelayanan publik ke masyarakat kota Kendari dapat berjalan secara efisien dan maksimal, sehingga masyarakat bisa merasakan hadirnya fungsi pemerintah. (B)

 


Reporter: Ilham Surahmin
Editor: Abdul Saban

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini