Pemkot Kendari Rencana Batasi Penggunaan Kantong Plastik

268
Ilustrasi Kantong Plastik
Ilustrasi

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari akan mulai membatasi penggunaan kantong plastik bagi masyarakat Kota Kendari, dimulai dari tingkat kelurahan.

Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir mengungkapkan pihaknya akan segera membuat kebijakan terkait pelarangan tersebut, dengan mengimbau seluruh jajarannya hingga ke tingkat kelurahan melalui surat edaran.

(Baca Juga : Pemkot Kendari Minta Warga Pilah Sampah Sendiri)

“Nantinya, pelarangan ini juga akan kami edarkan ke swalayan-swalayan yang ada di Kota Kendari. Kita mencoba minimalisir. Adapun penggunaan kantong plastik itu akan berbayar,” ujar Sulkarnain, ditemui di salah satu hotel Kendari usai mengisi kegiatan, Senin (25/11/2019).

BACA JUGA :  Diganjar Penghargaan Peduli HAM 2022, Pemkot Kendari Komitmen Bakal Pertahankan

Sulkarnain mengaku, pihaknya juga telah menyampaikan perihal rencana pelarangan ini kepada pemerintah pusat melalui Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) beberapa waktu lalu.

Hal ini diberlakukan untuk menangani permasalahan sampah, khususnya sampah plastik yang ada di Kota Kendari. Hal ini juga kata dia, bisa membantu mengurangi volume sampah yang ada di Kota Kendari.

(Baca Juga : Peringati Hari Bumi, Maritim Muda Sultra Tanam Mangrove di Kendari Water Sport)

Selain itu, lamanya proses penguraian sampah plastik yang membutuhkan waktu puluhan tahun dan mempengaruhi unsur hara pada tanah juga menjadi faktor utama diberlakukannya peraturan tersebut.

BACA JUGA :  Awali Tahun 2024, Pemkot dan Polresta Kendari Koordinasi untuk Keamanan

“Sampah plastik ini juga kan bisa memberikan dampak macam-macam seperti pencemaran udara yang bisa mengganggu pernapasan jika dibakar,” kata dia.

Sulkarnain juga menjelaskan dampak dari plastik adalah potensi racun kimia yang terkandung pada plastik bisa masuk ke makanan apabila digunakan sebagai tempat makanan dan dapat mengganggu kesehatan. (B)

 


Kontributor : Sri Rahayu
Editor: Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini