SAR Kerahkan KN Pacitan Evakuasi Kapal Pencari Telur Ikan di Perairan Wawonii

132
SAR Kerahkan KN Pacitan Evakuasi Kapal Pencari Telur Ikan di Perairan Wawonii
EVAKUASI - Badan Search and Rescue Nasional (Basarnas) Kendari mengerahkan KN SAR Pacitan guna mengevakuasi KM Irfan Jaya 25 GT 18 yang mengalami kebocoran di sekitar perairan Wawonii, Konawe Kepulauan (Konkep), Sulawesi Tenggara (Sultra)., Jumat (7/6/2019). (Foto : Istimewa)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Badan Search and Rescue Nasional (Basarnas) Kendari mengerahkan KN SAR Pacitan guna mengevakuasi KM Irfan Jaya 25 GT 18 yang mengalami kebocoran di sekitar perairan Wawonii, Konawe Kepulauan (Konkep), Sulawesi Tenggara (Sultra).

Kepala Basarnas Kendari Djuanedi menjelaskan, kapal pencari telur ikan tersebut alami kebocoran saat hendak bertolak menuju Fakfak, Papua, dari Kabupaten Selayar, Sulawesi Selatan (Sulsel).

“Informasinya kita terima dari bapak Abdul Rajab (nahkoda), yang melaporkan bahwa kapal yang dinahkodainya alami kebocoran di sekitar perairan Wawonii pada Kamis, 6 Juni 2019, sekira pukul 21.22 Wita,” terang Djunaedi dalam keterangan tertulis, Jumat (7/6/2019).

Menurut Djunaedi, KM Irfan Jaya diperkirakan alami kebocoran di sekitar perairan Wawonii, dengan perkiraan jarak sekitar 29 NM dari Dermaga Basarnas Kendari.

Usai mendapat laporan, sekitar pukul 08.35 Wita pagi tadi, tim rescue Basarnas Kendari langsung diberangkatkan menggunakan RIB menuju Tempat Kejadian Musibah (TKM) untuk memberikan bantuan SAR.

“Karena kondisi cuaca yang buruk sehingga RIB tidak bisa tembus di TKM yang dilaporkan. RIB kembali ke dermaga utama Basarnas kawasan timur, dan saat itu juga pada pukul 11.10 Wita, KN SAR Pacitan diberangkatkan menuju TKM,” tutupnya. (b)

 


Reporter: Randi Ardiansyah
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini