Sejumlah Proyek Infrastruktur Bakal Diresmikan Saat HUT 16 Konsel

368
Surunudin Dangga
Surunudin Dangga

ZONASULTRA.COM, ANDOOLO– Sejumlah proyek akan diresmikan bupati Konawe Selatan, Surunuddin Dangga pada puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-16 daerah itu pada 2 Mei 2019 mendatang.

Hal ini terungkap usai Surunudin Dangga memimpin langsung rapat persiapan perayaan HUT Konsel bersama Sekretaris Daerah (Sekda) setempat Sjarif Sajang dan para kepala OPD yang digelar di ruang pertemuan rumah jabatan bupati Konsel, Selasa (19/3/2019).

“Dua Mei nanti kita akan upacara di pendopo rujab, sekaligus peresmian kantor bupati konsel yang baru dan beberapa infrastruktur lainya,” ungkap Surunudin kepada sejumlah awak media.

BACA JUGA :  Hakim Perempuan di PN Andoolo Ungkap Keresahan, dari Minim Fasilitas hingga Rentan Intervensi

Dari hasil pantauan awak zona, beberapa proyek infrastruktur tersebut, selain Kantor Bupati ada juga pembangunan Jembatan, Jalan dan Tempat Pembuangan Akhir (TPA).

Dikonfirmasi terpisah, kepala Bidang Bina Marga dinas pekerjaan umum (PU) Konsel, Muktahir Hidayat mengungkapkan, infrastruktur jalan yang akan diresmikan, terdiri dari pengaspalan jalan ruas
Lalonggombu-Anggokoti Kecamatan Buke dengan panjang 13,5 km dan Jembatan sungai Aosole ruas Mondoe Anggondara Kecamatan Palangga, panjang 60 meter.

“Pembangunan jembatan menelan anggaran Rp.16,4 M sementara jembatan itu menghabiskan anggaran Rp.47.9 M,” terang Muktahir pada zonasultra. com saat dihubungi, Rabu (20/3/2019).

BACA JUGA :  Hakim Perempuan di PN Andoolo Ungkap Keresahan, dari Minim Fasilitas hingga Rentan Intervensi

Selain itu, ada pula pembangunan lokasi pengelolaan sampah yang dibangun di kelurahan Potoro kecamatan Andoolo. Anggaran Tempat Pembuangan Akhir (TPA) ini bersumber dari APBN dengan menggunakan anggaran total 13,5 Miliar.

Untuk kantor pembangunan dan perluasan kantor Bupati sendiri menggunakan total anggaran Rp 40 Miliar yang bersumber dari dana APBD Konsel, termasuk pembangunan jembatan dan jalan dari dananya dari APBD Konsel tahun 2019 ini. (b)

 


Kontributor : Erik Ari Prabowo
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini