Sekda Wakatobi Lantik 41 Pejabat Administrator dan Pengawas

322
Sekda Wakatobi Lantik 41 Pejabat Administrator dan Pengawas
PELANTIKAN - Sebanyak 41 orang pejabat administrator dan pengawas lingkup Pemerintah Kabupaten Wakatobi dilantik oleh Bupati Wakatobi yang diwakili Sekretaris Daerah Muh Ilyas Abibu di Gedung Dharma Wanita Wangi-wangi, Jumat (3/8/2018) sore. (Nova Ely Surya/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, WANGI-WANGI – Sebanyak 41 orang pejabat administrator dan pengawas lingkup Pemerintah Kabupaten Wakatobi dilantik oleh Bupati Wakatobi yang diwakili Sekretaris Daerah Muh Ilyas Abibu di Gedung Dharma Wanita Wangi-wangi, Jumat (3/8/2018) sore.

Pelantikan tersebut berdasarkan Surat Keputusan (SK) Bupati Wakatobi Nomor 404 Tahun 2018.

“Pelantikan, pergeseran atau promosi dan sebagainya semua itu ditujukan untuk kebaikan organisasi pemda,” kata Muh Ilyas Abibu.

BACA JUGA :  PLN Terus Upayakan Pemulihan Kondisi Kelistrikan di Wangiwangi

Kata Sekda, ada beberapa pejabat yang tidak diberikan jabatan lagi. Itu bukan kehendak pimpinan, melainkan peraturan perundang-undangan.

Dalam Peraturan Pemerintah (PP) RI Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil untuk Pejabat Administrator, salah satu persyaratan untuk menduduki jabatan itu harus memiliki kualifikasi dan pendidikan minimal Strata 1 (S-1) atau Diploma Empat (D-4).

BACA JUGA :  PLN Terus Upayakan Pemulihan Kondisi Kelistrikan di Wangiwangi

Sekda juga memberi apresiasi pada para pejabat yang baru saja bergeser dari posisinya, baik secara horizontal maupun vertikal.

“Saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas pengabdian yang telah dilakukan selama melaksanakan tugas pada jabatan yang lama,” kata Ilyas Abibu. (C)

 


Reporter: Nova Ely Surya
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini