Seluruh SKPD di Butur, Siap-Siap Tanda Tangan Pakta Integritas

154
Abu Hasan bupati butur
Abu Hasan

ZONASULTRA.COM, BURANGA – Bupati Buton Utara (Butur) Abu Hasan, dalam waktu dekat akan menerbitkan pakta integritas, untuk ditandatangani seluruh pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di wilayahnya. Tak hanya itu, para pimpinan SKPD pun, disarankan melakukan hal serupa, kepada seluruh pegawainya.

“Itu akan saya berlakukan semua dinas. Setelah itu, bikin pakta integritas antara pimpinan dengan pegawai. Jadi, ada pakta integritas antara saya dan kepala dinas, ada pakta integritas antara kepala dinas dengan bawahan,” tutur Abu Hasan, Jumat (26/1/2018).

Menurutnya, kesepakatan itu tentu sangat penting, dalam menjaga komitmen kerja. Dengan harapan, mampu mendukung tercapainya tujuan, lebih baik dari sebelumnya.

“Memang idealnya harus seperti itu,” ungkapnya kepada sejumlah wartawan.

Dengan demikian, lanjut dia, apabila kemudian hari terjadi ketidakpatuhan, tentunya sudah ada konsekuensi. “Kalau kita mengambil tindakan disiplin, administratif, kita bisa mengacu dari pakta integritas,” terangnya.

Untuk kesepakatan ini, bupati baru sempat menerapkan kepada belasan Eselon IIb saat pelantikan tanggal 16/1/2018 lalu. “Kalau saya, saya batasi, enam bulan, saya evaluasi kinerjanya, satu tahun saya evaluasi program,” jelasnya.

Sementara, instansi yang sudah menerbitkan pakta integritas kepada pegawainya, baru dilakukan oleh Inspektorat Butur. (C)

Reporter : Irsan Rano
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini