September 2021, Nilai Impor Sultra Naik

81
September 2021, Nilai Impor Sultra Naik
Nilai Impor - Nilai impor Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) pada September 2021 mencapai 383,50 juta dollar Amerika, naik 248,91 persen dibandingkan Agustus 2021. Selain itu juga mengalami kenaikan 238,31 persen dibandingkan September 2020.(ISMU/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Nilai impor Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) pada September 2021 tercatat mencapai 383,50 juta dolar Amerika, naik 248,91 persen dibandingkan Agustus 2021. Selain itu, juga mengalami kenaikan 238,31 persen dibandingkan September 2020.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sultra Agnes Widiastuti menjelaskan, kenaikan impor golongan barang nonmigas terbesar pada September 2021 dibandingkan Agustus 2021 adalah besi dan baja yaitu 134,61 juta dolar Amerika (918,99 persen). Sedangkan penurunan terbesar adalah mesin dan peralatan mekanis senilai 4,04 juta dolar Amerika (22,88 persen).

“Volume impor September 2021 senilai 1.438,31 ribu ton, naik 342,44 persen
dibandingkan Agustus 2021,” ungkapnya dalam rilis persnya, Senin (1/11/2021).

Lanjutnya, menurut golongan penggunaan barang, nilai impor Januari-September 2021 terhadap periode yang sama tahun sebelumnya terjadi kenaikan pada bahan baku senilai 499,25 juta dolar Amerika (56,83 persen). Sedangkan barang konsumsi turun 47,62 persen atau senilai 1,17 juta dolar Amerika, dan barang modal turun 39,28 persen atau senilai 85,41 juta dolar Amerika.

BACA JUGA :  7 Keunggulan MacBook Air yang Membuatnya Jadi Pilihan Utama

Sementara itu, tiga negara pemasok barang impor nonmigas terbesar selama Januari hingga September 2021 adalah Tiongkok senilai 644,61 juta dolar Amerika (1,40 persen), Afrika Selatan 310,87 juta dolar Amerika (208,15 persen), dan Australia 296,28 juta dolar Amerika (166,50 persen).

Agnes juga mengatakan bahwa neraca perdagangan Sultra pada September 2021 mengalami defisit 36,09 juta dolar Amerika. Sedangkan secara kumulatif, neraca perdagangan Sultra pada Januari hingga September 2021 surplus 1.431,84 juta dolar Amerika.

Sementara, impor Sultra antara lain dari komoditi bahan bakar mineral, besi dan baja, mesin dan pesawat mekanik, dan mesin dan peralatan listrik serta bagiannya.

BACA JUGA :  Realisasi Belanja Negara di Sultra Tahun 2023 Sebesar Rp29 Triliun

Di sisi lain, nilai ekspor Sultra pada September 2021 mencapai 347,41 juta dolar Amerika atau naik 13,06 persen dibanding ekspor Agustus 2021 yang tercatat 307,27 juta dolar Amerika.

Sementara, volume ekspor September 2021 tercatat 165,90 ribu ton atau naik sebesar 12,18 persen dibanding volume ekspor Agustus 2021 yang tercatat 147,90 ribu ton.

Total ekspor Sultra selama Januari hingga September 2021 mencapai 1.607,45 ribu ton atau senilai 2.942,99 juta dolar Amerika dengan komoditi yang selama ini menjadi andalan Sultra yaitu besi dan baja serta bermacam hasil laut. Sedangkan negara tujuan ekspor tersebar pada benua Asia, Australia hingga Eropa. (b)


Kontributor: Ismu Samadhani
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini