Siswi SMAN 4 Kendari Raih Gelar Putri Citra Sultra 2017

866
Siswi SMAN 4 Kendari Raih Gelar Putri Citra Sultra 2017
PUTRI CITRA - Naqia Amanda Putri, siswi kelas XI MIA Olimpiade SMAN 4 Kendari berhasil meraih gelar Putri Citra Pra-remaja Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) tahun 2017. (Sri Rahayu/ZONASULTRA.COM)

Siswi SMAN 4 Kendari Raih Gelar Putri Citra Sultra 2017 PUTRI CITRA – Naqia Amanda Putri, siswi kelas XI MIA Olimpiade SMAN 4 Kendari berhasil meraih gelar Putri Citra Pra-remaja Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) tahun 2017. (Sri Rahayu/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Naqia Amanda Putri, siswi kelas XI MIA Olimpiade SMAN 4 Kendari berhasil meraih gelar Putri Citra Pra-remaja Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) tahun 2017. Selanjutnya Naqia akan mewakili Sultra dalam ajang pemilihan Putri Citra tingkat nasional pada 1 Agustus 2017 di Semarang, Jawa Tengah.

Kepala SMAN 4 Kendari, Ruslan mengungkapkan rasa bangganya terhadap prestasi yang diraih oleh salah seorang siswanya tersebut.

“Sebagai kepala sekolah saya sangat mengapresiasi ajang seperti itu. Pasalnya, ajang tersebut tidak hanya ajang performance penampilan seorang remaja, melainkan bagaimana melihat sejauh mana wawasan keilmuan anak, baik itu dalam penguasaan bahasa asing dan attitude,” ungkap Ruslan saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (26/7/2017).

Selain itu, ia juga mengharapkan pada ajang nasional nanti, anak didiknya tersebut bisa memperoleh hasil yang terbaik untuk bisa kembali mengharumkan nama Sultra di ajang nasional.

Sementara Naqia mengungkapkan rasa syukurnya atas apa yang telah diraihnya. Ia mengaku untuk menjadi juara Putri Citra ia hanya mempersiapkannya selama seminggu sebab informasi yang diperolehnya secara mendadak.

“Ini pegelaran Putri Citra Sultra, yang mempertandingkan dua kategori yakni pra remaja dan remaja. Pra remaja diikuti umur 13 sampai 16 tahun, sedangkan remaja 17 tahun ke atas. Nah, yang saya ikuti pra remaja dan Alhamdulillah berhasil menjadi juara umum yang akan mewakili Sultra di Putri Citra Indonesia,” beber Naqia.

Terakhir, dirinya berharap bisa kembali menjadi juara, sehingga bisa membanggakan nama sekolah, terutama daerah serta bisa mengikuti ke jenjang yang lebih tinggi lagi. (B)

 

Reporter: Sri Rahayu
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini