Soal Pemadaman Lampu, Berikut Penjelasan PLN Ereke

61
Kepala PLN Ereke Dahniar
Dahniar

ZONASULTRA.COM, BURANGA – Kepala PLN Ereke Dahniar menanggapi keluhan masyarakat terkait pemadaman listrik yang kerap terjadi di wilayah Buton Utara. Dahniar mengemukakan beberapa alasan terganggunya pelayanan kepada pelanggannya, diakibatkan kerusakan mesin.

Kepala PLN Ereke Dahniar
Dahniar

“Gagal start. Jadi dia, turun tekanan oli, dicuci saringan olinya, selesai dicuci saringan olinya stengah mati mau start. Tapi sudah jadi, mudah-mudahan sebentar malam aman lah. Trus ada yang beberapa malam itu (pemadaman) ada mesin turbo yang bermasalah,” ungkap Dahniar via telepon selulernya, Kamis (11/5/2017).

Lebih lanjut ia menjelaskan, bahwa selain mesin, cuaca buruk pun turut memberikan andil atas terjadinya pemadaman listrik. “Banyak masalah sih, terus gangguan jaringan, kalau hujan, angin kencang, oh sudah,” tambahnya.

Mengingat bulan suci Ramadhan yang sudah semakin dekat, Dahniar berjanji untuk berupaya melakukan antisipasi lebih dini. Selain itu, ia juga berharap agar jatah mesin baru segera tiba di Butur, untuk menambah lima unit mesin yang kini beroperasi.

“Jelang puasa, itu juga sudah kita minta alat ke Baubau untuk memperbaiki mesin. Ini mesin yang baru, fondasinya suda jadi, mesinnya masih kendala dijalan. Saya dengar begitu, ini yang saya tidak tau, tapi katanya sudah sementara perjalanan. Mudah-mudahan sebelum puasa lah, masalahnya puasa itu kan, orang makan sahur, orang berbuka,” harapnya.

Untuk mengantisipasi gangguan lain, ia mengajak kepada masyarakat yang memiliki pohon sudah tinggi dan dapat menyentuh kabel, agar segera dipangkas. “Kalau ada pohon yang kira-kira sudah sampai di kabel, mohon dipangkas. Atau kalau tidak mau dipangkas sendiri, datang dikantor supaya kita yang pangkas,” ajaknya. (B)

 

Reporter : Irsan Rano
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini