Sukseskan Program Nawacita, Dinas Pariwisata Konut Gandeng UI.

46
Kepala Dinas Pariwisata Konut, Yade Rianto
Yade Rianto

ZONASULTRA.COM,WANGGUDU – Dinas Pariwisata Kabupaten Konawe Utara (Konut) Sulawesi Tenggara (Sultra) menjalin kerja sama dengan Universitas Indonesia (UI) dalam penyusunan rencana induk pengembangan obyek wisata di wilayah itu. Penataan wisata juga merupakan salah upaya untuk mensukseskan program nawacita Presiden RI.

Kepala Dinas Pariwisata Konut, Yade Rianto
Yade Rianto

Kepala dinas Pariwisata Konut, Yade Rianto kepada awak media Zonasultra, Senin (21/11/2016) megungkapkan, tahun 2019 nanti ditargetkan jumlah pengunjung wisatawan manca negara yang masuk ke Indonesia akan mencapi 20 juta dan wisatawan nusantara mencapai 273 juta orang di berbagai Provinsi dan Daerah.

” Nah, untuk mencapai hal Itu masing-masing daerah telah diberikan tanggung jawab, bagaimana terus mengembangkan potensi wisata sebaik mungkin untuk menarik peminat para wisatawan yang datang,” tuturnya .

Olehnya itu, lanjut Yade, dengan kerjasama itu diyakini akan memberikan peluang wisata yang lebih baik, maju dan berkembang serta mempunyai nilai wisata yang tinggi bagi daerah Konut.

“Saat ini kami masih analisa berapa mau pasang target harga untuk wisatawan yang datang berkunjung di Konut. Kalau di Wakatobi itu Rp 500 per wisatawan yang datang, kami yakin selain mensukseskan program nawacita ini juga akan memberikan PAD dan pembangunan yang sangat baik untuk pemeritah dan masyarkat Konut,” tutupnya. (B)

 

Reporter : Jefri Ibnu
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini