Sultra Didominasi Generasi Z dan Millenials

244
Sultra Didominasi Generasi Z dan Millenials

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Berdasarkan hasil Sensus Penduduk 2020 (SP2020) yang dilakukan Badan Pusat Statistik (BPS) Sulawesi Tenggara (Sultra) pada
September lalu, jumlah Generasi Z dan Generasi Millenials mendominasi di wilayah tersebut. Hal ini dinilai dapat meningkatkan peluang pertumbuhan ekonomi di Sultra.

Hasil SP2020 menunjukan bahwa, proporsi Generasi Z sebanyak 32,93 persen dari total populasi dan Generasi Milenial sebanyak 25,96 persen dari total penduduk Sultra yang berjumlah 2,62 juta jiwa.

Untuk diketahui, Generasi Z adalah seseorang yang lahir di tahun 1997-2012 dengan perkiraan usia sekarang 8-23 tahun. Sedangkan Milenials adalah Lahir tahun 1981-1996 dengan perkiraan usia sekarang 24-39 tahun.

“Kedua generasi ini termasuk dalam usia produktif yang dapat menjadi peluang untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi,” ujar Kepala BPS Sultra Agnes Wiadiastuti dalam konferensi pers, Kamis (22/1/2021).

Dari sisi demografi, seluruh Generasi Milenial merupakan penduduk yang berada pada kelompok usia produktif pada tahun 2020. Sedangkan Generasi Z terdiri dari penduduk usia belum produktif dan produktif.

BACA JUGA :  Mengenal Quick Count, Benarkah Akurat?

Sekitar 7 tahun lagi, seluruh Generasi Z akan berada pada kelompok penduduk usia produktif. Hal ini merupakan peluang dan tantangan bagi Sulawesi Tenggara, baik di masa sekarang maupun masa depan, karena generasi inilah yang berpotensi menjadi aktor dalam pembangunan yang akan menentukan masa depan Sulawesi Tenggara. (b)

 


Kontributor: Sri Rahayu
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini