Tina Nur Alam Gelar Sosialisasi Empat Pilar Berbangsa Dan Bernegara di Butur

42
Tina Nur Alam Gelar Sosialisasi Empat Pilar Berbangsa Dan Bernegara di Butur
SOSIALISASI - Anggota DPR RI Tina Nur Alam menggelar sosialisasi empat pilar berbangsa dan bernegara di Kabupaten Buton Utara. (Istimewa)
Tina Nur Alam Gelar Sosialisasi Empat Pilar Berbangsa Dan Bernegara di Butur
SOSIALISASI – Anggota DPR RI Tina Nur Alam saat menggelar sosialisasi empat pilar berbangsa dan bernegara di Kabupaten Buton Utara. (Istimewa)

 

ZONASULTRA.COM, BURANGA – Anggota DPR RI Tina Nur Alam menggelar sosialisasi empat pilar berbangsa dan bernegara di Kabupaten Buton Utara.

Tina Nur Alam menuturkan, kegiatan itu bertujuan sebagai penguatan terhadap penghayatan terhadap Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika. Ia mengakui, empat pilar tersebut perlu dipahami, dihayati, dan dijaga, serta dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari.

“Kehidupan berbangsa dan bernegara, kita harus betul-betul memahami, menghayati, dan menjaga serta melaksanakan dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Tina dalam sosialisasi empat pilar di Rujab Bupati Butur, Kamis (13/4/2017).

Menurutnya, era globalisasi ini merupakan tantangan bagi bagi bangsa Indonesia. Bahkan, lanjut dia, hal itu secara perlahan telah menggerus tatanan kehidupan bermasyarakat.

“Kehidupan masyarakat sudah mulai tergerus dengan globalisasi, kita akan hidupkan kembali,” ungkapnya.

Namun demikian, ia berharap penghayatan empat pilar itu benar-benar ditanamkan dan dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga menghasilkan terwujudnya cita-cita bangsa dan negara.

“Kalau empat pilar kehidupan berbangsa dan bernegara ini betul-betul ini kita pahami, kita hayati, dan kita laksanakan, apa yang menjadi cita-cita bangsa dan negara akan terwujud,” pungkasnya.

Pantauan media, sosialisasi itu dihadiri jajaran SKPD lingkup Pemda Butur, siswa SMA, Penggerak PKK, tokoh pemuda dan masyarakat. Kegiatan itu juga diselingi dengan kuis berhadiah, tanya jawab berlangsung alot dan meriah. (B)

 

Reporter : Irsan Rano
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini