Tinggalkan Konkep, Burhanuddin: Ciptakan Selalu Kondisi Aman dan Nyaman

187
Tinggalkan Konkep, Burhanuddin: Ciptakan Selalu Kondisi Aman dan Nyaman
Burhanuddin

ZONASULTRA.COM, LANGARA– Kurang lebih enam bulan, Burhanuddin menjabat sebagai Bupati Dikabupaten Konawe Kepulauan menggantikan penjabat bupati lama yaitu Nur Sinapoy yang mundur untuk bertarung dalam pilkada serentak 9 Desember 2015 lalu.

Tinggalkan Konkep, Burhanuddin: Ciptakan Selalu Kondisi Aman dan Nyaman
Burhanuddin

Kini, sosok pemimpin yang dikenal menerapkan sistem “3S” atau dikenal sebagai senyum, salam, dan sapa itu harus diikhlaskan oleh masyarakat wawonii. Sebab, kabupaten tersebut sudah akan berganti status menjadi definitif dengan pemegang kendali yang baru.

“Meskipun hanya beberapa bulan saya tinggal disini, tapi saya merasa nyaman dibanding dikota kendari selama dua puluh dua tahun lamanya”. Tukas Burhanuddin saat sambutan ramah tamah purna tugas dirujab bupati (14/02) malam dilangara.

Dirinya menuturkan, selama menjalankan tugasnya dipulau wawonii, ia merasa bangga akan kekentalan kearifan lokal yang ada dimasyarakat serta kuatnya ikatan kekeluargaan yang ada dipulau tersebut.

“Terima kasih kepada masyarakat sudah menganggap saya sebagai keluarga, tentunya keluarga besar, saya tidak ingin masyarakat kita terkotak-kotak. Siapapun yang dilantik, mari kita dukung untuk perkembangan daerah ini”. Harapnya

Membangun pulau ini tambahnya, memang membutuhkan waktu dan tenaga . Burhanuddin pun berpesan kepada masyarakat agar menjadikan Kepton sebagai daerah yang aman dan nyaman sehingga siapapun orang yang masuk akan selalu merasa nyaman ketika menjejakan daerah itu.

“Saya titip konsep senyum,salam, dan sapa kepada saudara-saudaraku. Semoga pulau ini, benar-benar menjadi pulau masa depan sulawesi tenggara”. Tukasnya

Ditempat yang sama, ketua DPRD Konkep, Musdar menyampaikan apresiasi kepada Penjabat Bupati, dirinya mewakili para legislator dikonkep menyampaikan ucapan terima kasih atas kinerja yang telah direalisasikan didaerah tersebut. “Saya mewakili teman-teman DPRD Konkep dan secara pribadi menyampaikan apresiasi setulusnya,” ujar Musdar.

Ia menambahkan, keabadian gading karena retaknya dan kasempurnaan manusia karena kekhilafannya.

“Selamat jalan, selamat berpisah bapak bupati, terima kasih atas kontribusi yang telah diberikan kepada masyarakat dan daerah tercinta kami”. Tutupnya

 

Penulis : Arjab karim
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini