Total Aset FIF Kendari Tahun 2018 Capai Rp198 Miliar

424
Kepala Cabang FIF Kendari Amir AR Mattola
Amir AR Mattola

ZONASULTRA.COM, KENDARI – PT Federal International Finance (FIF) Cabang Kendari mencatat total aset hingga tahun 2018 mencapai Rp198 miliar. Dibanding tahun 2017 angka ini meningkat 14 persen.

Kepala Cabang FIF Kendari Amir AR Mattola mengatakan, capaian peningkatan total aset ini didukung oleh tumbuhnya beberapa produk bisnis dari FIF sendiri seperti kredit New Motorcycle (NMC), kredit multi guna, sepktra untuk alat elektronik dan furniture serta Amitra khusus untuk haji dan umroh.

“Alhamdulilah aset kita meningkat, ini menjadi gambaran bahwa prospek ke depannya akan lebih baik lagi,” kata Amir saat ditemui di ruang kerjanya, Sabtu (23/2/2019).

BACA JUGA :  Realisasi Belanja Negara di Sultra Meningkat Rp1 Triliun

Di tahun 2019, pihaknya sendiri menargetkan pencapaian bisnis FIF dapat terus meningkat, seperti kredit NMC meningkat menjadi 750 unit per bulan di mana tahun 2018 rata-rata hanya 600 unit per bulan.

(Baca Juga : FIF: Masyarakat Kota Kendari Taat Bayar Cicilan)

Kemudian, kredit multi guna target 900 unit per bulan dibanding sebelumnya hanya 700 unit per bulan serta untuk Spektra sendiri ditarget dapat mencapai angka realisasi Rp3,3 miliar.

Pihaknya pun optimis hal itu bisa tercapai karena FIF baru membuka kantor cabang pembantu yang baru di Bombana dan Tinanggea.

“Ini artinya akan membuka layanan kami lebih luas kepada masyarakat, apalagi Sultra wilayah yang luas dan kami belum mencakup semuanya misalnya di Kepulau Buton,” pungkasnya.

BACA JUGA :  7 Keunggulan MacBook Air yang Membuatnya Jadi Pilihan Utama

Tahun ini juga FIF akan gencar mendorong bisnis Amitra khusus untuk umroh dan haji. Secara nasional, FIF menargetkan 50.000 jamaah bakal diberangkat tahun ini.

Untuk itu FIF sudah menjalin kerjasama dengan pihak perbankan seperti Mega Syariah, BNI syariah, CIMB Niaga, OCBC NSP, Permata Bank, Bank Syariah Mandiri dan Mybank.

“Kami menjadi penyedia dana talangan ke Depag bagi jamaah, untuk Sultra kami target 216 jamaah,” ujarnya. (b)

 


Reporter: Ilham Surahmin
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini