UHO Tampilkan 17 Produk Berbasis Teknologi dalam Pameran Hakteknas

113
UHO Tampilkan 17 Produk Berbasis Teknologi dalam Pameran Hakteknas
PAMERAN HAKTEKNAS - Terlihat stan pameran Univeraitas Halu Oleo (UHO) dalam acara Pameran Hakteknas 2017 pada Rabu (25/10/2017) ramai dikunjungi masyarakat. Dalam pameran tersebut, UHO memamerkan 17 produk berbasis teknologi hasil penelitian dosen bersama mahasiswa. (SRI RAHAYU/ZONASULTRA.COM)

UHO Tampilkan 17 Produk Berbasis Teknologi dalam Pameran Hakteknas PAMERAN HAKTEKNAS – Terlihat stan pameran Univeraitas Halu Oleo (UHO) dalam acara Pameran Hakteknas 2017 pada Rabu (25/10/2017) ramai dikunjungi masyarakat. Dalam pameran tersebut, UHO memamerkan 17 produk berbasis teknologi hasil penelitian dosen bersama mahasiswa. (SRI RAHAYU/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) menampilkan 17 produk berbasis teknologi pada event pameran Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) yang digelar Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) di GOR Pemuda Sultra.

Ketua Panitia Stand Pameran UHO, Nani Indaryanti Nengseh mengungkapkan, seluruh produk yang ditampilkan dalam event tersebut merupakan produk hasil penelitian dari dosen-dosen UHO bersama para mahasiswa.

“Sebagai salah satu undangan, kami ingin mempersembahkan karya ilmiah putra bangsa, yang dalam hal ini merupakan hasil kolaborasi dari mahasiswa dan dosen,” ungkap Nani saat ditemui di lokasi pameran, Rabu (25/10/2017).

Dari 17 produk tersebut diantaranya pakan ternak dari limbah kakao, litosan atau kulit udang yang dijadikan anti bakteri yang dikemas dalam bentuk pencuci tangan, mie rumput laut, trafo distribusi, drone, arang dari kulit sagu, dan sebagainya.

Nani menambahkan, suksesnya produk-produk tersebut hingga dapat dipamerkan bahkan sampai menarik perhatian beberapa pihak juga merupakan hasil dari suksesnya Rektor UHO, Muhammad Zamrun memberikan motivasi kepada seluruh dosen untuk terus berkarya, bukan hanya tingkat nasional maupun internasional.

“Ini semua bisa terealisasi itu karena motivasi dari pimpinan UHO. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada istri pak rektor, yang turun langsung untuk memantau dan memotivasi kami,” ungkap Nani.

Kedepanya, lanjut Nani seluruh produk-produk dari UHO tersebut akan dipastikan hak patennya. Misal untuk produk makanan akan diurus izinnya dari Badan POM. (B)

 

Reporter: Sri Rahayu
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini