Umar Arsal Minta Pemerintah Upayakan Pabrik Penggilingan Padi di Konsel

124
Umar Arsal

ZONASULTRA.COM, JAKARTA – Anggota Komisi IV DPR RI, Umar Arsal telah meminta kepada pemerintah untuk mengupayakan pabrik penggilingan di Konawe Selatan (Konsel). Pasalnya di Konsel sendiri pengelolaan untuk pabrik penggilingan padi dikuasai dua orang dan tidak dapat menampung semua petani.

“Keluhan masyarakat disana tidak tertampung, jadi hasilnya mereka alihkan ke Sulawesi Selatan,” ujar Umar Arsal saat dikonfirmasi pada Kamis (22/3/2018).

Hal ini berdasarkan hasil reses yang telah dilakukannya beberapa waktu yang lalu. Para petani mengeluh lantaran hasil panen miliknya tidak tertampung.

“Saya minta Pak Menteri mendorong supaya dianggarkan bersama Bulog untuk penggilingan kelas menengah supaya bisa menampung khususnya Konawe dan Konsel,” sambung anggota DPR RI asal Sulawesi Tenggara (Sultra) ini.

Sementara untuk hasil pertanian lainnya, politisi Demokrat ini juga bertemu dengan petani kelapa sawit di Konawe Utara (Konut). Banyak yang mengeluhkan sejak meninggalnya Raja Sawit Sitorus manajemen menjadi tidak efektif. Banyak petani sawit yang mengalami penundaan pembayaran gaji hingga tiga atau empat bulan.

“Ini sudah saya sampaikam kepada Pak Menteri keluhan masyarakat sana butuh juga pabrik pengolahan sawit kelas menengah,” pungkasnya. (B)

 


Reporter: Rizki Arifiani
Editor Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini