Waspada! Zombie Mulai Berkeliaran di Kota Kendari

152

Diprediksi 10 ribu zombie yang telah terjangkit virus akan berkeliaran di sepanjang Jalan Malaka, Citraland Kendari hingga ke kawasan Clarion Hotel Kendari untuk menebarkan virus terkutuk tersebut. P

Diprediksi 10 ribu zombie yang telah terjangkit virus akan berkeliaran di sepanjang Jalan Malaka, Citraland Kendari hingga ke kawasan Clarion Hotel Kendari untuk menebarkan virus terkutuk tersebut. Para zombie ini tidak akan berhenti hingga Kota Kendari menjadi kota mati yang semua penduduknya berubah menjadi zombie.
Menyeramkan bukan? Tapi… tunggu dulu! Ribuan zombie tersebut ternyata hanya tokoh rekayasa yang diciptakan sebuah Event Organizer (EO) di Kendari yaitu Kreasindo Entertainment bekerja sama dengan Clarion Hotel Kendari dan Citraland Kendari dalam event bertajuk Kendari Zombie Night Run 2015.
Pemilik Kreasindo Entertainment, Fardan La’kare yang di temui di Kantor Kreasindo Area Ruko The Coridor Citraland Kendari, Sabtu (28/3/2015) mengatakan bahwa event ini merupakan bentuk kampanye dalam mengajak masyarakat Kendari untuk berolah raga dan menerapkan pola hidup sehat. Event zombie run ini merupakan yang pertama kali digelar di Sultra bahkan di Indonesia.
“Selain fokus lari dengan penuh kebahagian dan penuh energi, Kendari Zombie Night Run ini juga menyokong gaya hidup  sehat. Lebih dari 60% Runers adalah peserta pemula. Pada akhirnya, acara ini mendukung program nasional mengenai kebiasaan hidup sehat,” kata Fardan. 
Dikatakan, dalam event ini para peserta akan dibagi dalam dua kategori yaitu peserta (runner) yang belum terjangkiti virus (manusia) dan  peserta yang sudah terinfeksi virus (zombie). Para manusia harus berusaha mencapai garis finish dengan selamat dari tumpahan darah yang telah terinfeksi virus zombie yang sengaja di sebar oleh pihak panitia. Sementara para zombie harus menjangkiti manusia dengan melempari atau menyentuh manusia dengan darah  yang telah terkontaminasi oleh virus agar mereka tertular dan ikut menjadi zombie. 
“Setiap peserta boleh berlari, berjalan dan bersenang-senang. Tapi di event ini tantangan nya akan berbeda, semuanya berubah ketika mereka dihadapkan pada tantangan untuk bertahan hidup,” ujar Fardan.
Peserta kata Fardan dapat berlari sendiri ataupun secara berkelompok. Setiap peserta yang telah mendaftarkan diri akan mendapatkan dua bendera nyawa yang telah diberi nomor kupon doorprice yang diikatkan di tubuh peserta sebagai tanda nyawa. Perserta harus berusaha sekuat tenaga untuk mempertahankan bendera nyawa tersebut dari tumpahan darah Zombie. 
Jika peserta berhasil mempertahankan bendera/nyawa mereka di garis finish maka akan menjadi “survivor” dan berkesempatan mendapatkan doorprice khusus buat para survivor. Dan bagi yang terjangkit virus zombie, maka akan disebut “infected” dan tidak berkesempatan  mendapatkan doorprice khusus para survivor, akan tetapi berkesempatan mendapatkan hadiah dari Selfie Contest dan Zombie Costume Competition. 
Zombie Night Run akan diselenggarakan mulai pukul 19.00 – 20.00 Wita, Sabtu (18/4/2015) mendatang dimulai dari Citraland Kendari dan berakhir di area parkir Hotel Clarion. Acara ini akan ditutup dengan zombie midnight party dimana peserta akan dihibur dengan DJ (Bintang Tamu), Fashion Show bersama Zombie Models dan Seksi Zombie Dancer  di Liquid Café Lt. 15 Clarion Kendari.
Nah, tunggu apalagi ayo ikuti event ini. Selain menyehatkan Anda juga bisa mendapatkan pengalaman yang berkesan sekaligus hadiah-hadiah menarik dari panitia. (Jumriati)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini