27 Unit Mobil Suzuki “Raib” di Parkiran Megah Putra

91

Tapi tunggu dulu, raib di sini bukanlah dicuri maling ataupun dibawa kabur oleh makhluk dari luar angkasa. Melainkan 27 unit mobil tersebut telah berpindah tangan ke pihak konsumen alias telah laris

Tapi tunggu dulu, raib di sini bukanlah dicuri maling ataupun dibawa kabur oleh makhluk dari luar angkasa. Melainkan 27 unit mobil tersebut telah berpindah tangan ke pihak konsumen alias telah laris terjual.
Promotion Head PT Megahputra Kendari, Rahmad La Dae mengatakan, penjualan 27 unit mobil tersebut memang terbilang fantastis di tengah ketidakstabilan ekonomi seperti saat ini. Bayangkan saja, pada minggu pertama April ini PT Megahputra sudah menjual 27 unit Suzuki berbagai tipe, padahal biasanya penjualan di awal bulan terbilang sangat sepi. Barulah pada akhir bulan penjualan akan meningkat hingga mencapai kurang lebih 100 unit. Penjualan tersebut pun terkesan kejar target.
“Di tengah kondisi ekonomi yang tidak stabil seperti sekarang, tentu ini merupakan prestasi yang sangat bagus. Ini juga bisa dianggap bahwa produk Suzuki sudah menjadi trendsetter. Kepercayaan masyarakat akan produk kami juga terus meningkat,” kata Rahmad kepada Zonasultra.com di Lippo Plaza Kendari, Rabu (8/4/2015).
Rahmad berharap tren penjualan Suzuki seperti ini akan terus terjadi pada bulan berikutnya. Tak menutup kemungkinan ke depan Suzuki bisa menjelma menjadi salah satu market share terbesar di Sultra.
Saat ini kata Rahmad, mobil tipe Pick Up jenis Mega Carry menjadi produk Suzuki yang paling laris di Sultra. Di tempat kedua menyusul produk Pick Up jenis Carry. Kedua jenis mobil niaga ini merupakan pemimpin pangsa pasar mobil Pick Up di Sultra hingga mencapai 98 persen.
Di kelas Multi Purpose Vehicle (MPV), Suzuki Ertiga merupakan jenis mobil yang paling banyak dicari konsumen. Sedangkan di kelas mobil murah, Karimun menjadi produk andalan Suzuki yang mulai dilirik para konsumen yang mencari kendaraan murah namun berkualitas plus hemat bahan bakar. (Jumriati)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini