Atlet Kolut Gunakan Bonus Porprov XIII Beli Sepeda

284
Atlet Kolut Gunakan Bonus Porprov XIII Beli Sepeda
ATLET BALAP SEPEDA - Bonus atlet balap sepeda Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIII digunakan membeli sepeda baru untuk lantihan fisik para atlet tersebut jelang pra PON. (Rusman/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, LASUSUA – Bonus atlet balap sepeda Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIII digunakan membeli sepeda baru untuk lantihan fisik para atlet tersebut jelang pra PON.

Ketua Pengurus Cabor Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kolut, Fahmi Nur, mengatakan, Kolut meraih juara umum balap sepeda dengan raihan 4 medali emas, dua perak, dan tiga perunggu.

Dikatakan Fahmi, bonus para atlet peraih medali tersebut sudah dibayarkan pemerintah setempat saat HUT Kolut pekan lalu. Dan pihaknya menggunakan bonus tersebut untuk membeli empat unit sepeda baru.

“Sepeda itu kembali dipakai latihan untuk mengembangkan atlet sepeda itu sendiri,” kata Fahmi, Minggu (13/1/2019).

Fahmi menambahkan, pihaknya akan terus mengasah kemampuan para atlet sepeda Kolut, mengingat rata-rata atlet yang dimiliki Kolut masih muda dan berstatus pelajar.

Semua pengurus ISSI Kolut, kata dia, terus aktif mengembangkan kemampuan parat atlet agar bisa menorehkan prestasi di event-event bergengsi lainnya.

Seperti diketahui, atlet peraih medali emas diberikan bonus senilai Rp10 juta, medali perak Rp5 juta, dan medali perunggu Rp3 juta. (b)

 


Kontributor: Rusman
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini