Calon Panwas yang Lolos Administrasi Ditetapkan Besok

203
panwaslih - panwas
ilustrasi

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Calon Panitia Pengawas (Panwas) Pemilihan Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) 2018 yang lolos tahap administrasi atau verifikasi berkas akan ditetapkan Jumat (14/7/2017) besok oleh Tim Seleksi (Timsel).

panwaslih - panwas
Ilustrasi

Salah satu yang sudah siap ditetapkan adalah Zona 1 yakni Kendari, Konawe, Konawe Selatan (Konsel), Konawe Utara (Konut), dan Konawe Kepulauan (Konkep). Total pendaftar di 5 daerah itu mencapai 112 orang.

BACA JUGA :  Cek Fakta: Keliru, Surat Suara Rusak Tak Dapat Diganti Bila Sudah di Bilik Suara

Ketua Timsel Zona 1 Ansel Masiku mengatakan pendaftar yang lolos administrasi akan mengikuti tes tertulis pada 16 Juli 2017. Tempat tes tertulis khusus untuk Zona 1 dipusatkan di kampus Universitas Sulawesi Tenggara (Unsultra) Kendari yang hasil tesnya akan diumumkan pada 17 Juli 2017.

“Tes wawancara rencananya kami laksanakan pada 18 sampai 19 Juli 2017 di Kendari. Yang ikut wawancara ini adalah yang masuk 12 besar dari masing-masing daerah,” ujar Ansel melalui telepon selulernya, Kamis (13/7/2017).

BACA JUGA :  [HOAKS] Surat Suara Palsu Tampilkan Prabowo-Gibran sebagai Paslon 03

Setalah itu, jumlah peserta akan dikerucutkan jadi enam orang per kabupaten/kota. Yang masuk enam besar inilah yang akan diserahkan ke Bawaslu Sultra untuk diseleksi lebih lanjut. Tiga besar nantinya akan dilantik menjadi Panwas. (B)

 

Reporter : Muhamad Taslim Dalma
Editor : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini