Istilah 725, Begini Kata Bupati dan Mantan Bupati Muna

248
Anggota DPR RI asal Sulawesi Tenggara (Sultra) Ridwan Bae
Ridwan Bae

ZONASULTRA.COM, JAKARTA – Slentingan 725 terkait Bupati Muna, Rusman Emba yang beredar di masyarakat sampai ke telinga mantan Bupati Muna dua periode Ridwan Bae. Ridwan pun menghimbau Bupati Muna saat ini untuk menghentikan aktivitas tersebut.

Ridwan_Bae
Ridwan Bae

“Hentikanlah yang lebih banyak ke Jakarta sehingga ada istilah 725, 7 hari di Jakarta 5 hari di Kendari 2 hari di Muna,” ungkap Ridwan kepada awak Zonasultra di bilangan Jakarta, Senin (20/11/2017).

Menurut Ridwan, lebih baik Rusman berkonsentrasi dengan pembangunan di Muna saat ini.

“Hentikan itu 725, dia lebih baik turun ke masyarakat mendengar aspirasi masyarakat, kemudian dengan instrumen APBD tentu penuhilah keinginan masyarakat itu,” lanjut Ridwan yang juga anggota DPR RI ini.

Terkait keinginan Rusman untuk ikut serta dalam pertarungan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Tenggara (Sultra) ditahan dulu. Pasalnya, Rusman baru menjabat sebagai Bupati Muna belum lama, dan menang dengan selisih suara tipis yakni 33 suara.

“Lakukan pembangunan di Muna secara terukur, kemudian secara politik orang akan mengenal anda bahwa anda mampu membangun, anda dekat masyarakat secara sempurna,” pungkas politisi Golkar ini.

Menanggapi hal itu, Rusman Emba menyatakan bahwa perjalanannya ke Jakarta bukan untuk kepentingan pribadi, melainkan demi menjalankan tugas untuk kepentingan masyarakat.

“Kita mengejar APBD saat ini, yang menjadi persoalan adalah jalan nasional tidak diperhatikan oleh pusat termasuk juga provinsi,” ujar Rusman saat dikonfirmasi.

Pihaknya, lanjut Rusman, terus melakukan komunikasi intens baik kepada pemerintah provinsi maupun pemerintah pusat.

Ia meyakini bahwa masyarakat Muna dapat melihat pembangunan yang tengah diupayakannya. Menurutnya, dengan aspirasi saja tidak cukup untuk melakukan pembangunan sehingga perlu mencari investastor.

Untuk itu, mantan ketua DPRD Sultra ini meminta untuk Ridwan Bae sebagai wakil rakyat di pusat untuk lebih memperhatikan daerah pemilihannya.

“Cobalah ke Muna lihat kondisi saat ini, jangan dengar slentingan orang-orang. Lihat penderitaan masyarakat disana, pemerintah punya sumbangsih dan kontribusi nyata,” pungkasnya. (A)

 

Reporter : Rizki Arifiani
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini