Jadi Calon Ketum HIPMI Sultra, Sucianti Janji Ciptakan 1.000 Pengusaha Muda

514
Jadi Calon Ketum HIPMI Sultra, Sucianti Janji Ciptakan 1.000 Pengusaha Muda
HIPMI SULTRA - Calon Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) periode 2017-2020 Sucianti Suaib Saenong menyambangi Sekretariat Musda di perumahan Citraland Kendari, untuk mengembalikan formulir pendaftaran caketum HIPMI, Sabtu (21/10/2017) sore. (RAMADHAN HAFID/ZONASULTRA.COM)

Jadi Calon Ketum HIPMI Sultra, Sucianti Janji Ciptakan 1.000 Pengusaha Muda HIPMI SULTRA – Calon Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) periode 2017-2020 Sucianti Suaib Saenong menyambangi Sekretariat Musda di perumahan Citraland Kendari, untuk mengembalikan formulir pendaftaran caketum HIPMI, Sabtu (21/10/2017) sore. (RAMADHAN HAFID/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Dengan mengenakan baju batik berwarna coklat, calon Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) periode 2017-2020 Sucianti Suaib Saenong menyambangi Sekretariat Musda di perumahan Citraland Kendari, untuk mengembalikan formulir pendaftaran caketum HIPMI, Sabtu (21/10/2017) sore.

Suci panggilan akrab perempuan asal Poleang, Kabupaten Bombana ini datang bersama beberapa Ketua Badan Pengurus Cabang (BPC) HIPMI Sultra yang siap menyuseskan Suci sebagai Ketua Umum Badan Pengurus Daerah (BPD) HIPMI Sultra. Bahkan perempuan kelahiran Baubau, 10 Mei 1984 itu mengklaim telah didukung sembilan Ketua BPC dari 17 BPC di Sultra.

Suci menjadi kandidat pertama yang mengembalikan formulir ke panitia. Berkas formulir pendaftaran Suci diterima langsung mantan Ketua Umum HIPMI Sultra Dinal Febrianto, yang juga tim pengarah Musda.

Usai mengembalikan berkas, Suci dihadapan para wartawan mengatakan, satu diantara visi dan misinya adalah ingin menciptakan 1.000 pengusaha muda di Sultra, serta merangkul seluruh pelaku usaha kecil menengah (UMK).

Selain menciptakan 1.000 pengusaha muda, Suci memaparkan rencana-rencananya soal HIPMI jika benar-benar bisa memimpin HIPMI ke depannya. Ia bahkan telah menyiapkan satu misi, lima visi dan tujuh program.

“Saya akan menjadikan HIPMI Sultra sebagai lokomotif dunia usaha dan sebagai sparing patner pemerintah daerah dalam membangun ekonomi rakyat Sultra,” jelasnya.

Selain itu, alumni Universitas Paramadina Jakarta itu berkomitmen akan menegakkan aturan mekanisme konstitusi HIPMI agar menjadi organisasi yang mengkader pengusaha produktif dan memiliki attitude tinggi, mengubah pola pikir pemuda Sultra yang mayoritas kultur politik dan perangkat pemerintah menjadi 75 persen kultur ekonomi, serta meningkatkan pendapatan pengusaha UKM menjadi usaha menengah ke atas dengan menerapkan good skill dan good performance sebagai antisipasi persaingan global.

“Saya lihat banyak anak muda di Kota Kendari nongkrongnya di warung kopi yang dibicarakan semua politik. Coba kita merubah anak-anak ini ini ngomonginnya bisnis. Itu yang saya pengen. Dimana HIPMI ini menjadi seksi di Sultra. Menjadi omongan, akhirnya jiwa muda anak-anak bukan politik saja. Politik tidak jadi masalah tapi bisa diimbangi dengan bisnis,” ujarnya.

(Berita Terkait : Jadi Calon Ketum HIPMI Sultra, Sucianti Suaib Janjikan Perubahan Lebih Baik)

Ia juga berkomitmen akan memanfaatkan sumber daya lokal Sultra dari bahan mentah menjadi bahan bernilai tinggi, energi complaint menjadi energi inventing yang bersifat e-commerce seperti gojek, jual beli manual menjadi online.

“Saya lahir dan besar di Sultra. Saya kembali ke Sultra untuk mencalonkan Ketua HIPMI Sultra adalah berdasarkan link yang saya punya di luar seperti di Jakarta dan di luar negeri, saya ingin tarik masuk ke Sultra. Bukan saya cari uang disini, lalu saya keluarkan, tapi saya ingin cari uang lalu saya masukan disini,” tukasnya.

Di tempat yang sama, Ketua BPC HIPMI Buton Tengah Haris Hilman yang juga merupakan pendukung Suci mengatakan, alasan dirinya mendukung Suci, karena sosok Suci merupakan sosok yang inspirator. Selain itu ia juga memiliki jejaring nasional dan mancanegara, sehingga bisa membuka link, akses dan peluang bisnis sebesar-besarnya kepada seluruh anggota HIPMI di tingkat nasional maupun internasional.

“Kami melihat sosok ibu Suci ini merupakan seorang entrepreneur sejati. Ia merintis suksesnya dari nol. Sekarang ia menjadi inspirasi bagi generasinya dan saya yakin dia bisa menjadi inspirator bagi pengusaha-pengusaha muda di Sultra. Untuk itu, kami berkomitmen dan mendukung penuh ibu Suci,” tutupnya. (B)

 

Reporter: Ramadhan Hafid
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini