Juri Ardiantoro Terpilih Sebagai Ketua KPU RI Definitif

90
Juri Ardiantoro
Juri Ardiantoro

ZONASULTRA.COM, JAKARTA – Keenam Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar rapat pleno untuk memilih Ketua KPU definitif menggantikan Plt. Ketua KPU Hadar Nafis Gumay yang terpilih minggu lalu. Rapat pleno yang dilaksanakan Rabu malam (18/7/2016) menghasilkan keputusan Juri Ardiantoro sebagai Ketua KPU Definitif.

Juri Ardiantoro
Juri Ardiantoro

Sebelumnya para Komisioner KPU ini sepakat memilih Hadar Nafis Gumay sebagai Plt Ketua KPU untuk menggantikan Husni Kamil Manik yang meninggal dunia. Hadar bekerja sebagai Plt. Ketua KPU selama kurang lebih satu minggu hingga terpilihnya ketua definitif.

Enam anggota KPU yang hadir dalam rapat pleno tersebut adalah Hadar Nafis Gumay, Sigit Pamungkas, Ida Budhiarti, Arief Budiman, Ferry Kurnia Rizkiyansyah, serta Juri Ardiantoro.

Usai melaksanakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Komisi II yang membahas APBN, keenam anggota KPU kembali ke Gedung KPU ba’da Isya untuk melakukan rapat pleno.

Rapat pleno yang dilakukan secara tertutup itu membahas agenda-agenda KPU kedepan serta pemilihan ketua definitif.

“Bapak Juri Ardiantoro terpilih sebagai ketua,” ujar Sigit Pamungkas dalam pesan singkatnya kepada awak zonasultra.id, Selasa dinihari (19/7/2016). (B)

 

Reporter : Rizki Arifiani
Editor   : Rustam

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini