Lakidende Runner Up Walikota Makassar Cup

28

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Tim Softball Lakidende Kendari, Sulawesi Tenggara harus mengakui ketangguhan tim softball Prambors asal Jakarta dengan skor 7-5 pada babak final Kejuaraan Softball Walikota Makassar Cup di lapangan Softball Karebosi Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat (31/7/2015) sore.

Di inning 1A, tim softball Prambors yang diperkuat oleh pemain-pemain eks tim nasional Sea Games berhasil unggul lebih dulu. Memasuki inning 1B tim softball Lakidende berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Pada inning 2A, tim softball Prambors Jakarta kembali unggul dengan skor yang terpaut cukup jauh 4-1. Tertinggal tim softball Lakidende mencoba bangkit tetapi upaya Saiful Nurdin Cs harus gagal. Di ining 3A, tim softball Prambors kembali mencoba memperlebar keunggulan, namun gagal. Justru tim softball Lakidende berhasil memperkecil ketinggalan menjadi 4-2.

Berhasil dikejar, tim softball Prambors Jakarta mencoba mencetak angka, namun lagi-lagi usaha tersebut gagal. Justru anak asuh Rai yang kembali berhasil mencetak 1 angka sehingga skor berubah menjadi 4-3 masih dengan keunggulan Prambors.

Pertandingan semakin seru memasuki inning 5A, kedua tim sama-sama mencoba membuat angka namun tak satu pun yang membuahkan hasil. Kejutan terjadi di inning 6A di mana tim Lakidende berhasil meraih angka dan menyamakan kedudukan menjadi 4-4.

Sayangnya, kebangkitan tim softball Lakidende tidak berlanjut di inning 7A. Justru tim softball Prambors yang berhasil mencetak tiga angka dan merubah skor menjadi 7-4.

Tertinggal 7-4, tim Lakidende mencoba mengejar di inning 7B. Hasilnya Apolonio Rosales berhasil melakukan home run dan membuat skor menjadi 7-5. Sayangnya, angka yang dicetak oleh pemain asal Filiphina tersebut menjadi skor akhir di pertandingan tersebut dan mengantarkan tim Prambors menjadi juara.

Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Perserikatan Baseball dan Softball Amatir Seluruh Indonesia (Perbasasi) Sulawesi Tenggara, Pahri Yamsul menuturkan, penampilan tim sudah sangat baik dan menjanjikan untuk ke Pra PON September mendatang di Jakarta.

“Lawan yang kita hadapi adalah materi tim softball Indonesia, tetapi pemain tampil dengan sangat maksimal dan berhasil mengimbangi para pemain tim nasional Indonesia,” kata Pahri di lapangan Softball Karebosi Makassar.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini