Pimpin Golkar Konsel, Irham Kalenggo Prioritaskan Pengurus dari Generasi Muda

26

ZONASULTRA.COM, ANDOOLO- Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) partai Golkar di Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) beberapa waktu lalu, kini dipegang oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat Irham Kalenggo.

Ditemui di ruang kerjanya, Irham yang baru seja terpilih melalui Musda akhir pekan lalu mengatakan, pihaknya kini sedang menyusun kepengurusan periode 2015-2020. Ia memiliki waktu selama sebulan untuk menyelesaikan komposisi kepengurusan.

“Direncanakan bulan Desember akan ada pelantikan secara serentak, makanya mulai saat ini kita mengidentifikasi tokoh pemuda dan generasi tua yang kita anggap berkompetensi dan memiliki kesamaan visi untuk membangun masyarakat melalui partai politik,”  kata Irham Kalenggo, Jum’at (23/10/2015).

Dalam kepengurusan tersebut, menurut Irham Kalenggo, kemungkinan besar akan diisi oleh generasi muda yang memiliki energitas kerja yang tinggi. Meski demikian tidak luput juga akan dimasukkannya generasi tua dalam susunan pengurus di partai berlambang beringin itu.

“Kalau bisa 70 persen untuk generasi muda dan 30 persen untuk generasi tua, sebab pikiran yang tua sangat kita butuhkan  nasehatnya,” ujarnya.

Disamping itu, tidak mengabaikan persyaratan dari penyelenggara Pemilu yakni 30 persen keterwakilan dari kaum perempuan. Tentunya dengan melihat potensi dan kriteria yang memenuhi.

Untuk jabatan  strategis dikepengurusan itu, pihaknya akan memprioritaskan kader yang selama ini telah mengabdikan diri pada partai itu. Jika generasi muda maka diharapkan pendidikannya bagus, komunikasi dan hubungan sosial kemasyarakatannya juga baik.

“Jadi, yang selama ini kita identifikasi banyak memberikan bantuan kemasyarakat akan kita masukkan. Untuk pengurus yang ada di desa kalau masih dianggap mampu maka masih akan ditempatkan, dan apabila kemampuannya meningkat akan dipindahkan kepengurus kecamatan begitupun selanjutnya,” ujarnya.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini