Semarakkan Musda, 500 Kader PKS Senam Nusantara

44

ZONASULTRA.COM, KOLAKA- Sebanyak 500 orang kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kolaka melakukan senam nusantara di pelataran kompleks rumah adat mekongga, pantai Mandra, Kolaka, Minggu (25/10/2015) pagi.

Kegiatan itu merupakan rangkaian Musyawarah Daerah (Musda) DPD PKS Kolaka yang juga digelar hari ini di hotel Pratama, Kolaka.

Ketua panitia Musda DPD PKS Kolaka, Edi Gunawan mengatakan, kegiatan senam itu dilakukan untuk mendekatkan PKS dengan masyarakat sekaligus menjalin silaturahmi antar kader partai itu.

“PKS adalah partai yang terbuka, siap menjadi motor penggerak aspirasi masyarakat. Itu sebabnya, kita buat kegiatan senam nusantara ini untuk membaur kader PKS dengan masyarakat, sekaligus memperkenalkan senam nusantara kepada masyarakat Kolaka,” kata Edi Gunawan.

Anggota DPRD Kolaka periode 2014-2019 itu juga mengatakan, selain menggelar senam, ditempat itu pihaknya juga mengadakan sejumlah lomba yang diikuti oleh kader dan masyarakat sekitar.

Musda DPD Kolaka rencananya akan digelar setelah melakukan senam itu. Musda kali ini akan menyeleksi 20 orang calon untuk diseleksi oleh Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Sultra menjadi 15 orang. Selanjutnya, 15 orang itu akan diusulkan dan diseleksi oleh DPP PKS hingga menjadi 5 orang yang akan ditetapkan sebagai pengurus DPD Kolaka periode kali ini.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini