ARS dan Herry Ditunjuk Sebagai Pimpinan Sementara DPRD Sultra

830
Abdurrahman Shaleh - Herry Asiku
Abdurrahman Shaleh - Herry Asiku

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pelantikan 45 anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) periode 2019-2024 akan dilaksanakan pada 7 Oktober 2019. Setelah dilantik maka lembaga legislatif tersebut akan dipimpin oleh dua orang pimpinan sementara hingga ada pimpinan DPRD definitif.

Dua orang pimpinan ditunjuk dari dua partai dengan suara terbanyak, yakni PAN dan Golkar. PAN sebagai partai yang menempatkan 8 kadernya di DPRD Sultra berhak menduduki jabatan Ketua Sementara DPRD Sultra. Sedangkan Wakil Ketua Sementara DPRD Sultra dari partai Golkar.

(Baca Juga : Golkar Tunjuk Herry Asiku Jabat Wakil Ketua DPRD Sultra)

Meski pelantikan anggota DPRD Sultra 2019-2024 masih tiga pekan lagi, tapi PAN dan Golkar sudah menunjuk pimpinan DPRD Sultra sementara.

PAN menunjuk Abdurrahman Shaleh (ARS) menjadi Ketua Sementara DPRD Sultra, sedangkan Golkar menunjuk Herry Asiku menjadi Wakil Ketua Sementara DPRD Sultra. Sebelumnya, ARS dan Herry juga ditunjuk sebagai pimpinan DPRD Sultra dari partainya masing-masing.

Plt Sekretaris DPRD (Sekwan) Sultra, Trio Prasetio Prahasto mengatakan, pihaknya telah menerima surat dari PAN dan Golkar terkait keputusan pemilihan pimpinan sementara dari kedua partai tersebut.

(Baca Juga : Megawati Kembali Tunjuk Nursalam Lada Jadi Wakil Ketua DPRD Sultra)

“Sudah, suratnya sudah masuk tadi, PAN menunjuk Pak Abdurrahman Shaleh, dan Golkar menunjuk Pak Herry Asiku. Mereka akan menjadi pimpinan sementara sampai ada pimpinan definitif,” kata Trio di ruang kerjanya, Senin (16/9/2019).

Untuk diketahui, ARS merupakan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Sultra. Selain itu, ia merupakan incumbent (petahana) dari PAN di daerah pemilihan Sultra I, yang meliputi Kota Kendari. Pada Pemilu 2019, ARS kembali terpilih dengan memperoleh 12.046 suara.

Sementara itu, Herry merupakan politisi senior Golkar. Ia juga merupakan legislator petahana di DPRD Sultra. Pemilu 2019, Herry kembali terpilih dengan memperoleh 12.584 suara, di daerah pemilihan Sultra VI, yang meliputi Kabupaten Konawe, Konawe Utara, dan Konawe Kepulauan. (a)

 


Kontributor: Ramadhan Hafid
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini