Coklit Data Pemilih, KPUD Ingatkan PPDP Buton Bekerja Maksimal

94
Alimuddin Sikuru
Alimuddin Sikuru

ZONASULTRA.COM,  PASARWAJO – Petugas panitia pemutakhiran data pemilih (PPDP) diimbau untuk melaksanakan tugasnya melakukan pencocokan dan penelitian (coklit) secara benar dan sungguh-sungguh

Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Buton Alimuddin Sikuru mengatakan tugas PPDP yang benar adalah melakukan kunjungan dari rumah ke rumah untuk mencocokan dan mendata warga yang menjadi wajib pilih. Di masa coklit yang singkat itu yang berlangsung selama dua bulan katanya PPDP harus bekerja maksimal agar warga yang belum terdaftar ataupun yang telah pindah dan meninggal dunia udidata ulang sehingga tidak menimbulkan data fiktif.

BACA JUGA :  Cek Fakta: Tidak Terbukti Foto Prabowo Terbaring Sakit

“PPDP itu, bekerjasama dengan perangkat desa sampai kelurahan. Kalau perlu dari rumah ke rumah. Agar bisa mencocokan data dengan kami “kata Alimuddin, saat ditemui kantornya Kamis (18/1/2018).

Lanjut kata dia, tidak hanya itu anggota PPDP juga ditargetkan bisa mendekatkan TPS dengan warga pada saat pemilihan. Sehingga pada saat hari pelaksanaan pemilihan Gubernur Sultra 2018, warga dapat memanfaatkan hak suaranya dan tidak ada lagi yang tidak memilih.

Dirinya berharap, kepada masyarakat Buton pada saat pemilihan gubernur dan wakil gubenur pada Juni mendatag, tidak ada lagi yang menggunakan KTP ataupun surat keterangan yang dikeluarkan oleh Catatan sipil (Capil). Sehingga dengan adanya pemutakhiran data oleh PPDP tidak terdapat lagi warga yang terlewatkan untuk didata kembali. Alimuddin menambahkan sedikitnya ada 266 PPDP yang direkrut untuk membantu KPU dalam pelaksananaan coklit.

BACA JUGA :  Video Viral di Sampang Surat Suara Sudah Tercoblos 02, KPU: Narasi Hoaks

“Sehingga PPDP bisa bekerja secara maksimal, menggunakan sistem jemput bola, sehingga data itu jelas semua tidak ada lagi yang terlewatkan,” tuturnya. (B)

Reporter : Nanang Suparman
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini