Empat Figur Balon Kada Ambil Formulir di PDIP Koltim

1136
Empat Figur Balon Kada Ambil Formulir di PDIP Koltim
BERKAS PENDAFTARAN - Ketua DPC PDIP Koltim, Aris Mego saat menerima berkas formulir pendaftaran Hj Nursanti, bakal calon (balon) Bupati Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), Sulawesi Tenggara (Sultra), Kamis (12/9/2019) pukul 14.05 wita. (Samrul/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, TIRAWUTA – Figur bakal calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), Sulawesi Tenggara (Sultra) yang menyatakan diri akan bertarung pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2020 mulai mencuat.

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang membuka pintu pendaftaran mulai Jumat (6/9/2019) terus didatangi para kuasa figur bupati maupun wakilnya untuk mengambil formulir.

Baca Juga : Tiga Balon Kada di Wakatobi Kembalikan Formulir Penjaringan PDIP

Ketua DPC PDIP Koltim, Aris Mego mengungkapkan, sampai dengan hari ini, Kamis (12/9/2019) figur yang mengambil formulir ada empat orang. Keempatnya adalah mantan Sekda Koltim, Samsul Bahri Madjid (SBM), Wakil Bupati Koltim Andi Merya Nur, Hj Nursanti, dan Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Lili Santri.

Dari keempat figur itu, baru Hj Nursanti yang mengembalikan formulir pada pukul 14.05 WITA. Namun, berkas formulir yang dibawa figur tersebut belum lengkap, utamanya fotokopi ijazah terakhir serta berkas rangkap untuk DPD dan DPP PDIP.

“Tapi ini bukan masalah apalagi batas waktu masih ada. Sesuai jadwal kami sepakati dan umumkan pengambilan formulir dimulai 6 sampai 13 September. Pengembalian formulir pendaftaran mulai tanggal 7 sampai 14 September 2019. Kami konsisten dengan waktu. Tanggal 13 pukul 16.00 WITA pengambilan formulir kami tutup,” jelas Aris Mego.

Empat Figur Balon Kada Ambil Formulir di PDIP Koltim

Hj Nursanti sampai di lokasi pendaftaran pukul 14.00 hari ini. Mantan anggota DPRD Sinjai dua priode ini datang bersama pendukungnya. Sebagian besar menggunakan kendaraan roda dua.

Baca Juga : Empat Balon Bupati Muna Berebut Dukungan PDIP

Aris Mego menambahkan, kemungkinan akan ada figur lain yang bakal mengambil formulir sebelum ditutup. “Ada figur juga yang telah mengonfirmasi kepada kami akan mengambil formulir. Hanya waktunya kami belum tahu,” jelasnya.

PDIP Kabupaten Koltim menjadi salah satu partai pengusung dalam Pilkada tahun 2020 bersama tujuh partai lainnya, seperti Partai Golkar, PBB, PKS, NasDem, Demokrat, Gerindra, dan PAN.

Usai menyerahkan berkas formulir, Nursanti menyatakan sikap siap bertarung melawan petahana. Hanya saja mengenai siapa sosok calon wakilnya bertarung di Pilkada 2020, Nursanti belum berkomentar banyak. Alasannya masih menunggu survey terlebih dahulu.

Selain mendaftar di PDIP, Nursanti juga mengaku saat ini dirinya telah melakukan komunikasi-komunikasi politik dengan beberapa parpol pengusung. (b)

 


Kontributor: Samrul
Editor: Jumriati

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini