Hasil Evaluasi Provinsi, Mubar Bisa 20 OPD

42
Rony Yakob L
Rony Yakob L

ZONASULTRA.COM,LAWORO-Pemerintah provinsi Sulawesi Tenggara menilai dari 18 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang diusulkan pemerintah Muna Barat (Mubar), bisa menjadi 20 OPD.

Rony Yakob L
Rony Yakob L

“Dari 18 OPD ada dua tambahan yaitu dinas perumahan dan pemukiman berpisah dengan PU, dinas olahraga berpisah dengan dinas pendidikan itu berdasarkan rekomendasi dari Provinsi,” kata Penjabat Bupati Muna Barat Rony Yakob L saat ditemui awak media, Kamis (10/11/2016).

Menurut Rony, terpisahnya dua dinas ini sangat menguntungkan pemda Mubar, karena kebutuhan subkoordinasi dengan pemerintah provinsi bisa mendapatkan bantuan.

“Kalau terpisa antara Dinas Perumahan dan Pemukiman dari PU serta Dinas Olahraga dari dinas pendidikan pasti banyak bantuan, tapi kalau tidak anggaran-anggaran itu bisa jatu ke kabupaten lain. Kemudian kalau menyatu  pengukuhan standar minimal sangat sulit,” ujarnya.

Rony juga mengatakan untuk saat ini pihaknya tinggal menunggu restu dari DPRD karena mereka yang memegang kebijakan.

Menurut Rony, yang menjadi polemik kemarin adalah keterbatasan jumlah PNS sehingga hanya mengusulkan 18 OPD.

Namun disiai lain Rony juga mengakui bahwa pemikiran dewan sangat rasional mengenai keterbatasan jumlah PNS itu. (B)

 

Reporter : La Ode Pialo
Editor      : Rustam

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini