Kasus Positif Covid-19 Pertama di Busel dari Klaster KM Dorolonda

189
826 Rapid Test Didistribusikan ke Kabupaten dan Kota di Sultra
Ilustrasi

ZONASULTRA.COM,BATAUGA – Satu orang terpapar Covid-19 di Buton Selatan (Busel), Sulawesi Tenggara (Sultra). Ini merupakan pasien positif Covid-19 pertama, yakni berasal dari klaster KM Dorolonda.

“Itu pasien (positif Covid-19) itu kluster KM Dorolonda, kita kemarin tracking penumpang KM Dorolonda yang pulang dari perantauan,” jelas Juru Bicara (Jubir) Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Busel, Bakry Abdullah, lewat panggilan telepon, Rabu (10/6/2020).

Pasien tersebut adalah seorang laki-laki berusia 38 tahun. Dia kurang lebih sebulan lalu pulang dari Maluku. Dia merupakan pasien berstatus orang tanpa gejala (OTG).

Pasien positif Covid-19 itu pada 2 Juni 2020 lalu diambil sampel swab tenggorokannya. Kemudian setelah melewati pemeriksaan, hasilnya dinyatakan pasien terpapar Covid-19. Kata Abdullah, mereka mengirim dua sampel swab, hasilnya satu positif dan satu negatif. Selain 2 sampel itu, Tim Gugus Tugas juga telah mengirim 16 sampel swab dari hasil tracking terhadap para warga yang pulang dari perantauan.

Pasien yang positif Covid-19 itu telah dievakuasi oleh Tim Gugus Tugas. Berikutnya dia bakal menjalani perawatan di rumah sakit darurat di Kelurahan Masiri, Kecamatan Batauga, Busel.

Di sisi lain, lanjut Abdullah, pihaknya juga bakal melakukan tracking kepada keluarga korban dan kerabat yang pernah melakukan kontak fisik. Pasalnya, korban sudah terbilang lama berbaur dengan orang sekitar.

Untuk diketahui, dengan adanya pasien positif Covid-19, kini Kabupaten Busel telah masuk zona merah peta penyebaran Covid-19, dari sebelumnya zona hijau. Catatan gugus tugas, Busel memiliki 17 warga dinyatakan sebagai OTG, 2 warga ODP, 1 warga dinyatakan positif Covid-19, dan tidak ada warga dinyatakan PDP. (B)

 


Kontributor : Risno Mawandili
Editor: Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini