La Ode Mustafa Segera Dilantik Jadi Ketua DPD IPKBI Sultra

214
La Ode Mustafa Dishub Mubar
La Ode Mustafa

ZONASULTRA.COM, LAWORO – La Ode Mustafa telah terpilih menjadi Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Penguji Kendaraan Bermotor Indonesia (IPKBI) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

La Ode Mustafa yang juga menjabat sebagai Kepala Bidang (Kabid) Angkutan dan Sarana, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Muna Barat (Mubar) terpilih menjadi Ketua DPD IPKBI Sultra secara aklamasi di Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah XVIII Sultra, pada 14 Oktober 2019 lalu. Pelantikan ketua dan pengurus DPD IPKBI Sultra ini, akan dilaksanakan pada 26 Oktober 2019 mendatang.

Baca Juga : November, Mubar Akan Gelar Gowes Nusantara 2019

Mustafa mengatakan organisasi ini merupakan salah satu organisasi profesi dalam bidang transportasi. Lanjut dia, tentunya nanti setelah dilantik dirinya akan langsung melakukan pengawasan dan penertiban kendaraan bermuatan lebih.

“Insyaallah pelantikan ketua dan pengurus DPD IPKBI Sultra ini akan dilaksanakan pada 26 Oktober 2019 mendatang. Dan setelah dilantik saya akan melakukan pengawasan terhadap kendaraan yang ada di Sultra ini,” kata La Ode Mustafa saat ditemui di kantornya, Selasa (22/10/2019).

Baca Juga : Mubar Dapat Kuota 211 Pada Seleksi CPNS 2019, Lulusan SMA Diterima

Kata dia, tugas pertama yang akan dilaksanakan usai pelantikan bersama pengurus lainnya, akan langsung melakukan pengawasan cepat kepada mobil barang yang dapat menimbulkan pelanggaran bermuatan lebih atau over dimensi dan over load (odol) tanpa menghiraukan aspek keselamatan. Selain itu juga, akan dilakukan pengawasan dan pengujian kendaraan bermotor serta setiap kendaraan bermotor memiliki alat pemantul cahaya (APC).

“Jadi ke depan kita akan lakukan pengujian kendaraan bermotor, jika kita dapatkan kendaraan tanpa dilengkapi APC dan tidak memenuhi standar maka kita anggap kendaraan tersebut belum lulus uji. Sedangkan, kalau kita dapatkan kendaraan yang ukurannya lebih (odol) maka, kita akan merekomendasikan untuk dipotong,” tegasnya. (B)

 


Kontributor : Kasman
Editor : Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini